Tak Puas Hanya Game, Miliuner Ciptakan Battle Royale Dunia Nyata

Kamis, 11 April 2019 | 10:40 WIB
Tak Puas Hanya Game, Miliuner Ciptakan Battle Royale Dunia Nyata
Game Battle Royale Fortnite. Sebagai ilustrasi [Epic Games].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang miliuner yang tidak disebutkan namanya berencana untuk membuat sebuah game battle royale di dunia nyata. Seperti diketahui, game bergenre battle royale seperti PUBG, Fortnite, dan Apex Legends tengah berada di puncak popularitas.

Namun, tampaknya miliuner ini tidak puas akan game yang hanya bisa dimainkan dalam video games saja. Rencana pembuatan game battle royale di dunia nyata ini dilaporkan melalui VG247.com.

Sama seperti cara kerja game battle royale pada umumnya, nantinya akan ada 100 pemain yang diterjunkan ke sebuah lokasi. 100 pemain itu akan saling bertempur satu sama lain hingga hanya tertinggal satu pemain yang bisa bertahan di akhir permainan. Meski akan saling bertempur, para pemain tidak akan memakai senjata sungguhan.

Ilustrasi pasangan camping (shutterstock)
Ilustrasi camping  [Shutterstock].

Para pemain nantinya akan dibekali dengan air soft gun dan body armor yang sensitif untuk mendeteksi tembakan. Permainan battle royale ini juga tidak akan berakhir dengan cepat. Setidaknya disediakan waktu tiga hari dan dilengkapi peralatan camping serta makanan layaknya dalam game battle royale sungguhan.

Baca Juga: Dijenguk Atta Halilintar, Audrey Langsung Minta Follow Back

Rencana ini terungkap dalam situs lowongan HushHush.com, di mana si miliuner  tengah merekrut tenaga kerja untuk mewujudkan game impiannya tadi. Disebutkan, si miliuner menyiapkan hadiah sebesar GBP 100 ribu atau setara Rp 1,8 miliar untuk pemain yang berhasil menjadi pemenang dalam game ini.

Namun, untuk bisa berpartisipasi dalam game ini, para pemain akan dipungut biaya sebesar GBP 45 ribu atau sekitar Rp 800 jutaan. Informasi lebih lanjut dari game battle royale di dunia nyata ini akan diumumkan kembali pada Mei 2019.

Hitekno.com/Agung Pratnyawan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI