Suara.com - Dengan bangga mengungkap pekerjaan sang ayah, cuitan pemilik akun @slestaar pada Sabtu (6/4/2019) lalu jadi viral di Twitter. Gadis ini dengan bangga mengaku sang ayah adalah penjual es doger keliling.
Dalam cuitan tersebut, gadis ini juga menyertakan video sang ayah sedang mendorong geobak es doger keliling. Sontak, unggahan ini lalu membuat banyak warganet terharu.
Baca Juga : Gebrak Meja Saat Kampanye, Video Prabowo Jadi Meme di Twitter
''Kalau orang tanya, 'bapaknya kerja apa?' Ini pekerjaan bapakku. Aku selalu bangga nunjukin ke orang2, ini bapakku. Penjual es keliling. Meski skrg sering drop kesehatannya, beliau masih semangat dagang. Terima kasih, bapak. Sehat dan bahagia selalu, ya..'' tulis @slestaar dalam yang viral di Twitter ini.
Baca Juga: Cemerlang, Warganet Ini Bagi Tips Warnain Soft Case Smartphone yang Usang
Gadis ini mengaku bahwa pekerjaan ayahnya ini yang membuat dirinya bisa menjadi sarjana dan adik-adiknya bisa bersekolah. Sangat bangga dengan ayahnya ini, gadis ini menyebut sang ayah sebagai pahlawan.
''Karena es doger ini aku bisa jadi sarjana. Adikku bisa lulus SMA, adikku yg satunya masih SMA, dan yg bungsu masih SD. Bapak adalah pahlawan kami. Sayang bapakkkk..'' tulis @slestaar melanjutkan.
Dalam cuitannya, gadis ini juga mengunggah sebuah video berdurasi 15 detik yang kini sudah ditonton oleh lebih dari 1 juta pengguna Twitter.
Baca Juga : Takut Kecoa Terbang, Anak Kos Ini Bikin Pesan Kocak
Terlihat dalam video tersebut, ayahnya yang ia sapa 'Bapak' tersebut tengah mendorong gerobak es doger untuk berjualan di tengah terik matahari.
Baca Juga: Adakah yang Aneh dari Rumah Ini? Warganet Ragukan Kekuatannya
Sempat menanyakan arah perginya sang ayah, gadis ini merekam dengan jelas saat ayahnya melintasi jalan mencari pembeli yang ingin membeli es doger jualannya.