Selain tiga kelebihan Samsung Galaxy M10 di atas. ponsel murah ini juga hadir dengan spesifikasi cukup mumpuni walau bukan yang berbaik di kelasnya.
Hadir dengan chipset Exynos 7870 octa-core 1,6 GHz Cortex-A53 dengan GPU Mali-T830 MP1. Didukung RAM 2 GB dan internal memori 16 GB.
Dengan spesifikasi tersebut, ponsel termurah Samsung ini tetap bisa menjalankan game kekinian seperti PUBG Mobile dengan lancar.
Samsung Galaxy M10 juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 3.400 mAh dan masih memakai konsektivitas port Micro USB.
Baca Juga: Bukan Sekadar Ponsel Murah, Ini 4 Kelebihan Samsung Galaxy A20
Itulah tiga kelebihan ponsel termurah Samsung ini. Jika berminat, Samsung Galaxy M10 sudah bisa didapatkan secara online atau pun Offline. (HiTekno.com)