Amazon Siapkan Earphone Pesaing Apple AirPods

Senin, 08 April 2019 | 16:15 WIB
Amazon Siapkan Earphone Pesaing Apple AirPods
Ilustrasi aplikasi belanja online Amazon pada ponsel pintar (Shutterstock).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Amazon dilaporkan sedang menyiapka earphone nirkabel yang terintegrasi dengan asisten virtual Alexa untuk menyaingi AirPods-nya Apple.

Sebagaimana dikutip dari The Verge, Senin (8/4/2019), bentuk earphone Amazon ini sebenarnya tidak memiliki banyak perbedaan dengan earphone generasi sebelumnya.

Hanya saja, Amazon mengklaim bahwa produk teranyarnya ini akan berkonsentrasi pada peningkatan kualitas audio agar bisa melampaui kompetitor lainnya.

Soal fitur, pengguna bisa menghubungkannya dengan Alexa lewat perintah suara pada saat mengenakan earphone. Perintah yang bisa diberikan antara lain memutar musik, memesan produk di Amazon, hingga membuat catatan.

Baca Juga: Keamanan Perangkat Huawei Memperpanas Hubungan AS dan China

Amazon Echo. [Shutterstock]
Amazon Echo. [Shutterstock]

Serupa dengan speaker Amazon Echo, pengguna juga cukup menyebut Alexa untuk mengaktifkan fitur perintah suara pada earphone ini. Sedangkan fitur lainnya, earphone ini juga dibekali case untuk pengisian daya.

Adapun kekurangan dari earphone Amazon terbaru ini adalah belum mendukung jaringan LTE. Sehingga untuk memanggil Alexa, pengguna terlebih dahulu harus menghubungkannya dengan ponsel.

Sayangnya, Amazaon belum bisa memastikan ketersediaan earphon ini, begitu juga dengan harganya yang masih misterius.

Namun banyak pihak menduga, earphone Amazon ini akan dibanderol dengan harga yang terjangkau, jika Amazon benar-benar serius ingin merebut pasar dari tangan Apple AirPods.

Baca Juga: iPhone 11 Bisa Deteksi Bau Badan, Benarkah?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI