Hadir dengan S Pen, Samsung Siapkan Galaxy Tab A 2018 Versi 8 Inci

Senin, 01 April 2019 | 12:40 WIB
Hadir dengan S Pen, Samsung Siapkan Galaxy Tab A 2018 Versi 8 Inci
Ilustrasi Samsung. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah Samsung mengumumkan dua tablet baru di bulan Februari lalu, yaitu Galaxy Tab s5e dan Galaxy Tab A 2019 versi 10.1 inci, kini Samsung kembali memperkenalkan tab terbarunya dengan meluncurkan Samsung Galaxy Tab A 2019 versi 8 inci yang telah dilengkapi dengan S Pen.

Seperti yang telah diketahui, Samsung Galaxy Tab s5e dan Galaxy Tab A 2019 versi 10.1 inci sendiri tidak dibekali dengan S Pen. Oleh karena itu, kehadiran Galaxy Tab A 2019 versi 8 inci akan menjadi pelengkap dari kedua tablet sebelumnya.

Perangkat yang memiliki layar sebesar 8 inci itu hadir dengan resolusi Full HD (1920 X 1200) dan memiliki bezel yang cukup tebal di sekitar layar. Serupa dengan Galaxy Tab A 2019 versi 10.1 inci, tablet ini juga didukung dengan chipset Samsung Exynos 7904. Sementara itu, di bagian memorinya Samsung Galaxy Tab A 2019 versi 8 inci memiliki RAM sebesar 3 GB dengan penyimpanan 32 GB dan pengguna dapat memperluasnya hingga 512 GB.

Samsung Galaxy Tab A 2019. [Shutterstock]
Samsung Galaxy Tab A 2019. [Shutterstock]

Dari sektor kamera, tablet ini memiliki kamera belakang dengan resolusi 8 MP dan kamera depan 5 MP. Kamera Samsung Galaxy Tab A 2019 versi 8 inci ini telah dilengkapi dengan fitur AR Emoji, sticker, live bokeh, dan live beauty mode serta dapat merekam hingga 1080p.

Baca Juga: Samsung Galaxy Tab S5e, Tablet Pertama dengan Bixby

Dilansir dari Gizmochina, Samsung Galaxy Tab A 2019 versi 8 inci telah menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dan memiliki baterai dengan kapasitas 4.000 mAh. Sementara itu, penempatan S Pen dalam tablet tersebut akan serupa dengan penempatannya di jajaran Galaxy Note.

Meski Samsung belum mengumumkan harga resmi dari tablet Galaxy A 2019 versi 8 inci tersebut, namun perangkat itu akan tersedia pertama kali di Kamboja, Laos, Malaysia, Selandia Baru, Filipina, Singapura, Thailand, Vietnam, dan Inggris.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI