Suara.com - Google Maps dilaporkan tengah menambahkan pembaruan yang memungkinkan pengguna membuat acara publik. Nantinya, fitur tersebut dapat ditemukan di bagian Kontribusi.
Dilansir dari Android Police, dengan fitur acara publik tersebut pengguna dapat mengatur nama acara, lokasi, tanggal dan waktu, serta menetapkan berbagai tag dan gambar lain untuk menjelaskan apa yang sedang terjadi.
Google belum secara resmi mengumumkan fitur tersebut, namun itu merupakan bagian dari transformasi aplikasi dari layanan yang memberi tahu pengguna cara untuk pergi ke suatu tempat. Sejauh ini, Google memang telah berfokus pada merekomendasikan lokasi dengan waktu buka yang pasti dan jelas, namun penambahan daftar acara akan membantu pengguna menemukan kegiatan yang memiliki waktu lebih spesifik.
Sementara dikutip dari The Verge, fungsionalitas fitur ini sendiri serupa dengan fitur yang ada di Facebook sebelumnya, di mana pengguna dapat mengatur dan membuat acara. Namun, jejaring sosial milik Mark Zuckerberg itu tampaknya belum terlalu khawatir dengan rencana kehadiran fitur terbaru tersebut mengingat implementasi Google Maps agak sedikit lamban saat ini. Pihak Google sendiri pun belum memberikan keterangan resmi mengenai fitur tersebut.
Baca Juga: Promosikan Huawei P30 Pro, Seleb Medsos Ini Tercyduk Gunakan iPhone
Sebelumnya, Google Maps dikabarkan segera memiliki fitur hapus riwayat pencarian lokasi secara otomatis, jika pengguna menginginkannya. Menurut laporan Softpedia yang dilansir pada Minggu (17/2/2019), aplikasi peta digitall tersebut mampu melacak lokasi pengguna untuk menentukan jalur yang harus ditempuh pengguna saat menentukan lokasi tujuan.
Fitur ini nantinya akan memudahkan pengguna untuk langsung menunjukkan lokasi yang dituju tanpa perlu melihat riwayat pencarian lokasi terlebih dahulu.
Sebenarnya, Google Maps sudah memiliki opsi untuk menghapus riwayat lokasinya, namun dilakukan secara manual. Namun dengan fitur baru ini, aplikasi akan melakukannya secara otomatis tanpa perlu mendapatkan persetujuan dari pengguna.