Duel Ponsel Pendatang Baru, Redmi Note 7 vs Samsung Galaxy M20

Senin, 25 Maret 2019 | 16:20 WIB
Duel Ponsel Pendatang Baru, Redmi Note 7 vs Samsung Galaxy M20
Redmi Note 7 VS Samsung Galaxy M20. (HiTekno.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasar ponsel murah Tanah Air kedatangan banyak pendatang baru, terutama di kelas menengah. Seperti dua ponsel baru, Xiaomi Redmi Note 7 vs Samsung Galaxy M20.

Kedua ponsel ini hadir dengan harga terjangkau dan memberikan spesifikasi dan fitur menarik. Tak heran banyak yang sampai bingung memilih antara Xiaomi Redmi Note 7 dan Samsung Galaxy M20.

Baca Juga : Duel Ponsel Murah Pendatang Baru, Redmi Note 7 vs Realme 3

Pada dasarnya, Xiaomi Redmi Note 7 dan Samsung Galaxy M20 memiliki kesamaan yang membuat keduanya sangat pantas untuk disandingkan dan dibandingkan.

Baca Juga: Ditenagai Snapdragon 660, Ini 4 Ponsel Pesaing Redmi Note 7

Pasalnya, ponsel Redmi Note 7 dan Samsung Galaxy M20 sama-sama datang untuk target pasar kelas menengah dan tentu saja dengan harga yang hampir sama yaitu Rp 2 jutaan.

Lalu bagaimana perbandingan spesifikasi dua perangkat ini? Simak ulasan perbandingan ponsel Redmi Note 7 vs Samsung Galaxy M20 dari HiTekno.com.

Dapur Pacu

Xiaomi Redmi Note 7. (mi.co.id)
Xiaomi Redmi Note 7. (mi.co.id)

Salah satu hal penting dari perangkat ponsel tentunya adalah dapur pacu yang digunakan dan dibawa oleh perangkat tersebut.

Baca Juga : Penantang Baru di Kelas Menengah, Ini Duel Realme 2 Pro Vs Redmi Note 7

Baca Juga: realme 3 vs Redmi Note 7, Siapa yang Lebih Pantas Dibeli?

Mengenai dapur pacu, Samsung Galaxy M20 dibekali dengan chipset Exynos 7904 yang merupakan buatan Samsung. Dalam kelas Snapdragon, Exynos 7904 ini memiliki tenaga yang sama dengan Snapdragon 636.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI