Suara.com - Rencananya, Huawei P30 Pro akan resmi diluncurkan pada 26 Maret 2019. Namun menjelang peluncuran, muncul bocoran skor Geekbench Huawei P30 Pro yang mengungkap performanya.
Nampak ponsel Huawei P30 Pro ini punya performa yang cukup menggigit dilihat dari skor Geekbench yang dihasilkannya.
Baca Juga : Serem Banget, Ini Bocoran Skor AnTuTu Benchmark Xiaomi Black Shark 2
Daftar tersebut mengungkapkan bahwa ponsel dengan nomor model VOG-L29 ini ditenagai oleh chipset Kirin 980 yang mempunyai sistem fabrikasi 7nm.
Baca Juga: Skor AnTuTu Huawei P30 Pro Terungkap Jelang Peluncuran
Perangkat akan membawa RAM 8 GB dan akan berjalan di atas sistem operasi Android 9 Pie. Skor Huawei P30 Pro di Geekbench hampir sama dengan yang diraih oleh Huawei Mate 20 Pro.
Skor single-core Huawei P30 Pro mencapai 3289 poin sedangkan skor multi-core mencapai 9817 poin.
Raihan skor tersebut sedikit di belakang 7 nm Apple A12 Bionic dan 8nm Samsung Exynos 9820.
Baca Juga : Performa Xiaomi Mi 9 Ungguli Samsung Galaxy S10 Plus, Ini Buktinya
Namun terlepas dari itu, raihan skor ponsel Huawei P20 Pro menandakan bahwa flagship Huawei satu ini akan mampu bersaing sengit dengan flagship kompetitor.
Baca Juga: Kantongi Sertifikat TKDN, Tiga Varian Huawei P30 Siap Meluncur di Indonesia
ponsel Huawei P30 Pro diharapkan membawa kamera yang menakjubkan karena ia merupakan generasi penerus dari Huawei P20 Pro.