Critical damage akan bertambah seiring level yaitu sebesar 160 persen/200 persen/240 persen/280 persen. Hero Dota 2 yang terkena serangan akan mengalami knockback dengan durasi 0,3 detik.
3. Bulwark (pasif)
Skill ketiga milik Mars ini yang membuat ia bisa menjadi semi tanker. Mars memegang perisai besarnya untuk memblokir sebagian dari serangan fisik hero lawan.
Bulwark dapat mengurangi damage yang diterima dari depan atau samping.
Baca Juga: BOOM.ID Raih Peringkat Dua DOTA 2 di Asia Pasific Predator League 2019
Damage akan dikurangi sesuai dengan level yaitu sebesar 25 persen /40 persen/55 persen /70 persen (damage dari depan) dan 12 persen/20 persen/27 persen/35 persen (damage dari samping)
4.Arena of Blood (Ultimate)
Mars memanggil sebuah arena yang dipagari dengan prajurit mayat hidup yang bernama Ash Legion. Prajurit tersebut dapat memblokir serangan dan pergerakan musuh.
Hero musuh di tepi dalam arena akan diserang oleh tombak sehingga mengalami knockback.
Ultimate ini sangat merepotkan terutama ketika digabungkan dengan skill satu. Dinding arena dan tombak yang diluncurkan dapat membuat hero lawan terkena stun cukup lama.
Baca Juga: Nggak Nyangka, Pemain Dota 2 Ini Jadi Dancer of The Year di AyoDance
Durasi Arena of Blood seiring dengan level yaitu 5/6/7 detik. Sementara tombaknya dapat menghasilkan damage 150/200/250 poin seiring dengan bertambahnya level.