Bawa Tiga Kamera dengan Fitur Unik, Ini Spesfikasi Samsung Galaxy A50

Senin, 04 Maret 2019 | 20:28 WIB
Bawa Tiga Kamera dengan Fitur Unik, Ini Spesfikasi Samsung Galaxy A50
Samsung Galaxy A50. (Samsung India)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung juga tak ingin kalah unjuk gigi dalam gelaran Mobile World Congress 2019  dengan merilis dua perangkat barunya, yaitu Samsung Galaxy A30 dan Samsung Galaxy A50.

Keduanya diperkenalkan dalam ajang Mobile World Congress 2019 lalu.

Dua smartphone dari keluarga Samsung Galaxy A ini nampak menarik dan mencuri perhatian di MWC 2019.

Namun, kali ini akan dibahas salah satu dari smartphone tersebut, yaitu Samsung Galaxy A50.

Baca Juga: Samsung Galaxy A30 dan A50 Lulus TKDN, Kapan Rilis di Indonesia?

Samsung Galaxy A50. (Samsung India)
Samsung Galaxy A50. (Samsung India)

Smartphone Samsung Galxy A50 ini tak memiliki perbedaan yang jauh, keduanya hanya dibedakan oleh kamera dan dapur pacu yang dibawa keduanya.

Lalu bagaiamana spesifikasi lebih lengkapnya lagi mengenai Samsung Galaxy A50 ini, berikut ulasannya.

OS: Android 9.0 (Pie)
Chipset: Exynos 9610 Octa (10nm)
CPU: Octa-core (4x2.3 GHz Cortex-A73 & 4x1.6 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G72 MP3
RAM: 4 GB dan 6 GB
Internal Memori: 64 GB
Layar: 6,4 inci, Super AMOLED, 1080 x 2340 piksel, 19.5:9 ratio
Kamera utama: 25 MP, f/1.7, PDAF, 8 MP, f/2.2, (ultrawide), 5 MP, f/2.2, depth sensor
Kamera depan: 25 MP, f/2.0
Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh battery
Konektivitas: microUSB 2.0, Type-C 1.0, Jack Audio 3.5 mm
Jaringan: Single SIM (Nano-SIM) or Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Dimensi: 158.5 x 74.7 x 7.7 mm
Warna: Black, White dan Blue

Cocok untuk siapa smartphone ini?

Samsung Galaxy A50. (Samsung India)
Samsung Galaxy A50. (Samsung India)

Berbeda dengan Samsung Galaxy A30 yang hanya dibekali dua kamera, Samsung Galaxy A50 dibekali dengan tiga kamera sekaligus di bagian belakang dan satu kamera di bagian depan.

Baca Juga: Duet Maut, Samsung Galaxy Fold Vs Huawei Mate X

Dengan tiga kamera yang dibawa ini, pengguna Samsung bisa memungkinkan merekam video Hyperlapse malam hari yang hanya diterangi lampu kota dan kendaraan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI