Suara.com - Salah satu grup boyband asuhan Big Hit Entertainment, Bangtan Boys atau yang lebih dikenal dengan BTS, diketahui akan menggelar kembali konser tour keliling dunia pada tahun 2019 ini. Idol grup ini melakukan rangkaian konser di berbagai negara seperti Inggris, Perancis, Brasil, dan di beberapa kota di Amerika Serikat.
Tiket konser bertajuk 'Love Yourself' itu tentunya tidak mudah didapat, mengingat para Army, nama fans BTS yang semakin bertambah jumlahnya seiring dengan popularitas grup asal Korea Selatan tersebut. Uniknya, salah satu fans BTS bernama Alexis, seorang pelajar berusia 19 tahun melakukan berbagai cara untuk mendapatkan tiket konser BTS.
Dilansir dari BuzzFeed News, demi mendapatkan tiket Alexis bahkan nekat menggunakan 24 unit komputer iMac di lab komputer sekolahnya. Melalui akun Twitter @sopelabs, pelajar asal Toronto, Amerika Serikat, ini mengunggah video untuk memperlihatkan bagaimana usahanya untuk mendapatkan tiket konser BTS.
Video yang diunggah pada 28 Februari lalu itu bahkan telah dibagikan sebanyak lebih dari 3.700 kali ke sesama pengguna Twitter.
Baca Juga: Red Carpet Grammy Awards, Rambut Hijau V BTS Bikin Gagal Fokus
Rupanya, tak hanya Alexis yang menggunakan cara tersebut untuk mendapatkan tiket konser BTS. Diketahui dua fans lainnya menggunakan cara yang sama. Bahkan salah satu fans dengan akun Twitter @jooningstar mengunggah foto yang memperlihatkan bahwa ia menggunakan dua lab komputer sekaligus demi mendapatkan tiket tersebut.
Sebelumnya, Alexis berkata bahwa sejak tahun 2017, ia sudah berkeinginan untuk menonton konser BTS namun ia selalu gagal dalam mendapatkan tiket konser idolanya tersebut. Tetapi berkat upayanya kali ini, Alexis bersama dengan temannya berhasil membeli dua tiket konser BTS yang diselenggarakan di London.