Suara.com - Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) bekerja sama dengan PT XL Axiata meresmikan wahana belajar digital Pojok Pintar Sisternet. Sisternet sendiri merupakan program yang diinisiasi oleh XL Axiata sebagai dukungan kepada kaum perempuan Indonesia untuk bisa memanfaatkan sarana teknologi.
Dikhususkan bagi kaum perempuan, wahana belajar digital tersebut diharapkan dapat memperluas wawasan mengenai berbagai isu pemberdayaan perempuan dan peluang sosial ekonomi dengan memanfaatkan teknologi digital.
"Saya mengapresiasi ekosistem telekomunikasi yang bisa mengambil peran dalam memberdayakan perempuan dalam memanfaatkan teknologi secara bijak dan bermanfaat. Saya berharap dengan adanya Pojok Pintar, kaum perempuan bisa lebih melek digital dan mendapatkan informasi-informasi yang dicari serta memilah informasi yang berisi hoax," ucap Rosarita Niken Widiastuti, Sekretaris Jenderal Kementerian Komunikasi dan Informasi RI, dalam acara peresmian Pojok Pintar Sisternet di Jakarta, pada Senin (4/3/2019).
Lebih lanjut, Rosarita Niken Widiastuti menambahkan bahwa pengguna internet kaum perempuan lebih sedikit dibandingkan dengan laki-laki. Tercatat hanya ada sekitar 48 persen pengguna internet ataupun yang menggunakan digital. Oleh karena itu, diharapkan kaum perempuan, baik ibu-ibu atau remaja dan anak-anak dapat mengoptimalkan digitalisasi.
"Saya juga telah membaca penelitian bahwa Google melakukan riset yang menyebutkan ada sekitar 53 persen perempuan tidak menemukan informasi-informasi yang mereka butuhkan. Di sinilah peluang dari Sisternet untuk bisa memberikan asupan informasi sesuai dengan yang dibutuhkan kaum perempuan," tambah Rosarita Niken Widiastuti.
Baca Juga: Hasil Penjualan Tiket Konser untuk Ahmad Dhani? Ini Kata Al Ghazali
Dengan bantuan dari XL Axiata, Pojok Pintar juga dapat diakses oleh perempuan-perempuan di pelosok daerah karena keberadaan jaringan data yang semakin meluas, sehingga tidak ada lagi alasan bagi perempuan pedesaan untuk tidak menjadi setara secara akses ke sumber-sumber edukasi.
Pojok Pintar sendiri bertempat di kantor Kementerian Kominfo, Jakarta Pusat, dan setiap bulannya Pojok Pintar mengadakan kelas yang disebut Sister Berbicara. Kelas gratis tersebut berisi beragam materi yang diajarkan, seperti digital parenting, kewirausahaan, literasi digital, dan fotografi jurnalistik. Setiap materi juga akan dibawakan oleh seorang ahli di bidang terkait
Aktivitas di Pojok Pintar sudah mulai bisa diakses oleh masyarakat mulai 4 Maret 2019. Untuk saat ini, Sisternet memiliki kurang lebih 14 ribu member, menyediakan beragam materi belajar yang bisa diakses secara digital dan tatap muka. Sejak diluncurkan 4 tahun yang lalu, sampai saat ini kurang lebih 100 kelas edukasi dengan total 10 ribu orang kaum perempuan Indonesia sudah pernah mengikuti kelas-kelas program Sisternet.