Suara.com - Samsung Galaxy M20 hadir untuk menjawab keinginan pengguna yang mencari ponsel murah berspesifikasi tinggi. Namun sayangnya, ponsel Samsung Galaxy M20 ini sering diejek karena layar TFT yang dipakainya.
Layar TFT yang dipakainya memang menimbulkan banyak pertanyaan, kenapa masih memakai panel ini. Ponsel murah saja sudah mempromosikan diri dengan layar IPS.
Baca Juga : Samsung No 1 di Indonesia, Tapi Xiaomi dan Vivo Tumbuh Paling Pesat
Walau cuma disebutkan memakai layar LCD TFT, namun ponsel Samsung Galaxy M20 dapat menampilkan gambar dengan cerah dan warna yang bagus.
Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Samsung Galaxy M20 di Indonesia Lebih Mahal
Ponsel Samsung Galaxy M20 memang tidak sembarangan memakai layar TFT. Layar yang dipakainya ini memang istimewa, namun belum banyak yang tahu.
Sebelumnya, lebih dulu ketahui apa itu layar TFT. Singkatan dari Thin Film Transistor, yaitu sebuah yang terbentuk dari Film transistor tipis. Karena ketipisannya, layar ini cocok untuk ponsel.
Layar TFT ini ada banyak jenisnya, termasuk IPS termasuk salah satunya. Selain layar IPS, ada pula TN dan PLS yang masih tergolong layar TFT.
Layar PLS sendiri sebenarnya adalah versi lain layar IPS yang dikembangkan Samsung. Kualitas layar ini tidak kalah dari layar IPS dari kecerahan hingga akurasi warna.
Baca Juga : Unboxing Samsung Galaxy M20, Ini yang Kamu Dapatkan
Baca Juga: Duel Samsung Galaxy M20 Vs Nokia 5.1 Plus, Mana yang Lebih Menarik?
Sayangnya, layar PLS ini belum banyak dipakai karena baru Samsung sendiri yang mengembangkan. Beda dengan layar IPS yang lebih dulu hadir dan dikembangkan banyak pihak.