Suara.com - Realme menepati janjinya dengan melepas ponsel terbarunya, Realme C1 2019 di Jakarta, pada hari ini, Kamis (21/2/2019).
Berbeda dengan Realme C1 generasi pertama yang diluncurkan pada Oktober tahun lalu, versi paling anyar dari ponsel ini memiliki bagasi data yang lebih besar.
Sebagai informasi, memori internal Realme C1 2019 berkapasitas 32 GB, dua kali lipat lebih besar ketimbang pendahulunya yang hanya 16 GB.
Sedangkan untuk dapur pacu, spesifikasi Realme C1 2019 masih sama dengan versi terdahulu, yaitu prosesor Qualcomm Snapdragon 450 octa-core dengan proses fabrikasi 14 nm, RAM 2 GB, dan baterai berkapasitas 4.230 mAh.
Agar bisa menjangkau semua kalangan, pihak Realme membanderol ponsel terbaru ini dengan harga yang ekonomis.
"Kami berusaha memberikan perangkat berteknologi tinggi, namun dengan harga yang bisa dijangkau oleh seluruh konsumen," ujar Josef Wang, Marketing Director Realme South East Asia di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
Tersedia dalam dua pilihan warna: hitam dan biru, harga Realme C1 2019 dibanderol Rp 1.599.000. Tapi bila membelinya via Lazada pada 27 Februari mendatang, konsumen berhak membawa pulang perangkat ini seharga Rp 1,5 juta.