Suara.com - Setelah kabar mengenai bocoran smartphone ini beredar di media sosia, akhirnya Xiaomi resmi rilis Xiaomi Mi 9 dan Mi 9 Edisi Transparan di China.
Kehadiran Xiaomi Mi 9 ini disebut-sebut sebagai pertaruhan segalanya dari Xiaomi untuk Mi Fans. Pasalnya, perangkat ini disertai dengan berbagai fitur super canggih yang mampu bersaing dengan smartphone premium lainnya.
Xiaomi Mi 9 ini menggunakan chipset terbaru dari Qualcomm yaitu Snapdragon 855, generasi kelima optical in-display fingerprint sensor, tampilan gradasi dengan efek hologram, bezel less desain dengan poni waterdrop, RAM 12 GB, hingga tiga kamera dengan sensor 48 MP.
Menarik? Berikut beberapa ulasan mengenai Xiaomi Mi 9 yang sudah dirangkum dari XDA Developers.
Baca Juga: Xiaomi Bawa Fingerprint Bawah Layar ke Ponsel Kelas Menengah
Tampilan Xiaomi Mi 9
Xiaomi Mi 9 rilis dengan tampilan elegan dan warna gradasi Lavender Violet dan Ocean Blue. Makin epic, Xiaomi Mi 9 juga membawa efek hologram yang dibuat dengan menggunakan nano-level laser engraving dan dual layer nano coating.
Dari potretnya yang beredar, Xiaomi Mi 9 memiliki warna shimmer yang colorful dengan lekukan berbentuk S pada bagian belakang bodi smartphone ini.
Pada bagian depannya, Xiaomi Mi 9 menggunakan layar 6,39 inci Samsung AMOLED display dengan rasio 90,7 persen berkat hadirnya poni waterdrop pada perangkat ini.
Xiaomi Mi 9 juga sudah didukung dengan High Brightness Mode (HBM) yang mampu mengoptimalkan kontras dan warna yang ditampilkan saat berada di luar ruangan.
Baca Juga: Mengenal Teknologi di Balik Layar AMOLED Xiaomi Mi 9
Dapur Pacu Xiaomi Mi 9