Tagar #ShutDownJokowi Jadi Trending di Twitter, Ada Apa?

Dythia Novianty Suara.Com
Sabtu, 16 Februari 2019 | 06:44 WIB
Tagar #ShutDownJokowi Jadi Trending di Twitter, Ada Apa?
Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sabtu (16/2/2019) pagi, media sosial Twitter di Indonesia diramaikan dengan beberapa tagar bermuatan politik dan tagar #ShutDownJokowi menjadi trending topic, bersanding dengan tagar #UninstallJokowi.

Dari pemantauan Suara.com, hingga berita diturunkan tagar #ShutDownJokowi menjadi trending topic dengan jumlah cuitan tertinggi sebanyak lebih dari 84 ribu tweet. Sementara tagar #UninstallJokowi mencapai sebanyak lebih dari 374 ribu cuitan.

Uniknya, tidak hanya tagar #ShutDownJokowi yang meramaikan trending topic Twitter. Tagar #InstallPrabowo mengekor dengan jumlah lebih dari 30 ribu cuitan.

Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]
Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]

Meski belum terlalu banyak, tapi tagar #AhokGantiAmin dan #PrabowoSandiBahagiakanRakyat pun turut meramaikan trending topic Twitter pada pagi ini.

Baca Juga: Tagar #UninstallJokowi Tak Kalah Panas dengan #UninstallBukalapak

Menariknya, banyak warganet menduga trendingnya tagar #ShutDownJokowi dan tagar #InstallPrabowo masuk kategori malware yang secara otomatis tersebar.

"Mang @adityanuar29 malware detected, auto #UninstallJokowi #ShutDownJokowi #InstallPrabowo #InstallPrabowoSandi," cuit akun @rg_garci.

Uniknya, tagar #ShutDownJokowi ini pun tidak hanya menjadi trending topic di Twitter Indonesia saja, tapi juga meluas ke manca negara, seperti Singapore dan masuk ke jajaran trending dunia. Perlu diketahui, tidak sedikit tagar tersebut diiringi dengan kata-kata yang terkesan menyerang orang nomor satu Indonesia ini.

Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]
Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]
Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]
Tagar #ShutDownJokowi jadi trending. [Twitter]

Belum diketahui pasti ada apa dengan trending ini, namun diduga hal ini terkait dengan semakin dekatnya dengan debat capres kedua yang akan digelar Minggu (17/2/2019). Seperti diketahui, debat capres kedua kali ini diprediksi akan lebih seru dan akan banyak saling serang dari kedua Paslon.

Sebagai informasi, tagar #UninstallJokowi suudah menjadi trending sejak kemarin dan diiringi dengan tagar muatan politik lainnya, seperti tagar #PrabowoSandiLebih Sabar, #KaltaraCoblosSandiPrabowo, #JokowiAminJelasIslamnya dan #PrabowoPamerJumatan yang juga sama-sama masuk dalam trending topic lokal.

Baca Juga: Terungkap! Penyebab #UninstallBukalapak Jadi Trending Topic

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI