Begini Cara Ajak Laptop Jadi Mualaf

Dythia Novianty Suara.Com
Jum'at, 15 Februari 2019 | 06:17 WIB
Begini Cara Ajak Laptop Jadi Mualaf
Laptop diajak jadi mualaf. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berbagai keisengan kerap dilakukan warganet dan menuai benyak komentar hingga menjadi viral di media sosial. Seperti aksi yang dilakukan salah seorang warganet dengan akun @ramarizk belum lama ini.

Dia melakukan hal jahil dengan mengajak laptop miliknya menjadi mualaf. Aksinya ini pun lalu menjadi viral di Twitter.

"Pahala," tulis @ramarizk dalam cuitannya pada Senin (11/2/2019).

Ajakan berhijrah yang dilakukan warganet ini terbilang cukup kreatif, yaitu dengan bantuan Google Translate. Dalam rekaman video berdurasi 11 detik tersebut, warganet ini membuka laman Google Translate dan menuliskan dua kalimat syahadat.

Baca Juga: Di Twitter, Warganet Pamer SMS Penipuan Kocak

Hal selanjutnya yang ia lakukan adalah menekan pilihan 'listen' untuk kemudian kalimat tersebut akan terbaca oleh Google Translate.

Benar saja, asisten Google pada fitur Google Translate ini membaca kalimat tersebut dengan begitu lancar hingga akhir kalimat.

"Ashadualla ilahailallah wa asyhadu anna muhammadarrasulullah, yes akhirnya islam," ucap asisten Google pada fitur tersebut.

Walaupun masih terbata-bata, warganet ini mengaku sangat bangga dengan laptop miliknya yang berhasil membaca kalimat tersebut dan menjadi mualaf. Tidak lupa, dirinya meminta doa dan dukungan agar laptopnya yang kini mualaf bisa menjadi istiqomah.

"Terima kasih atas semua dukungannya. Minta doanya jg supaya istiqomah ya. Trims," tulisnya.

Baca Juga: Twitter Cetak Rekor Pendapatan, Kehilangan Jutaan Pengguna

Aksinya ini lalu menuai komentar beragam dari para warganet Twitter di kolom komentar. Banyak yang bertingkah serupa sambil mengirimkan ucapan selamatnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI