Namun beberapa pengamat agak meragukan cuitan Elon Musk. Masalahnya adalah biaya hidup di Mars akan sangat mahal.
Koloni manusia pertama di Mars kebutuhan hidupnya akan bergantung pada pengiriman bahan-bahan pokok dari Bumi.
Sebelum para astronom dan teknisi perusahaan antariksa menyiapkan semuanya termasuk lahan pertanian, ketersediaan air, dan kebutuhan oksigen, biaya di Mars akan sangat mahal.
Namun terlepas itu semua, warganet banyak yang menyambut positif mengenai kisaran harga dari Elon Musk.
Baca Juga: NASA Temukan Petunjuk Baru di Gunung Sharp Planet Mars
Dikutip dari Futurism, ambisi ilmuwan dan lembaga antariksa untuk membuat koloni manusia di Mars memang telah dirancang sejak awal.
Untuk SpaceX sendiri, mereka menargetkan dapat mengirim roket berisi awak manusia ke Mars pada tahun 2024.
Sementara NASA menargetkan akan mengirim manusia ke Mars pada tahun 2030-an nanti.
Jika memang bisa diwujudkan, akan sangat menarik tawaran harga tiket perjalanan ke Mars dari Elon Musk, terutama bagi para miliarder.(HiTekno.com/Rezza Dwi Rachmanta)
Baca Juga: Mengenal Cydonia, Sisi Planet Mars Ini Ada Penampakan Wajah Manusia