Sayangnya warna dari ponsel Samsung ini masih kalah mencolok dibandingkan Oppo R17 Pro. Samsung juga tidak banyak memberikan fitur unik lainnya di ponsel ini.
Harga
Di Indonesia, ponsel Oppo R17 Pro dijual dengan harga sekitar Rp 8.999.000. Sedangakan Samsung Galaxy A9 dihargai sekitar Rp 7.999.000 saja.
Kedua harga ini untuk versi RAM 6 GB dan internal memori 128 GB. Lantas selisih satu jutaan rupiah ini membuat Samsung Galaxy A9 lebih menarik?
Baca Juga: Hore! Promo Oppo R17 Pro Diperpanjang
Baca Juga : Jangan Sampai Salah, Ini Beda Android One vs Stock Android
Tentu tidak, Oppo R17 Pro yang lebih mahal menawarkan kelebihan di sisi lain yang tidak didapatkan Samsung Galaxy A9.
Pengisian daya yang lebih kencang, desain yang lebih cantik, performa yang lebih tinggi membuat Oppo R17 Pro tak kalah menarik dari Samsung Galaxy A9.
Kesimpulan
Ponsel Samsung Galaxy A9 punya keunggulan dalam fleksibilitas dalam mengambil foto berkat 4 kameranya. Dan memiliki harga yang lebih murah.
Baca Juga: Sip, Akhirnya Kamera 3D TOF OPPO R17 Pro Diaktifkan !
Oppo R17 Pro punya performa lebih tinggi dengan kamera yang dapat diandalkan segala kondisi. Walau lebih mahal, namun dibayar dengan fast charging ngebut.