Apa Saja Keunggulan Bluetooth 5.1?

Kamis, 31 Januari 2019 | 07:35 WIB
Apa Saja Keunggulan Bluetooth 5.1?
Ilustrasi Bluetooth. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bluetooth Special Interest Group (SIG) telah mengumumkan standar baru untuk Bluetooth 5.1. Dari sekian banyak pembaruan, inovasi terbesar yang bisa ditemukan pada Bluetooth 5.1 adalah fitur Direction Finding.

Menurut laporan yang dilansir dari Android Pit, Kamis (31/1/2019), fitur yang terdapat pada Bluetooth 5.1 tersebut, memungkinkan pengguna menentukan dari arah mana sinyal dikirim. Bahkan, tingkat akurasinya disebut-sebut bisa menyentuh hitungan sentimeter.

Sementara itu, SIG menyatakan bahwa lokasi perangkat akan memainkan peran utama dalam navigasi saat berada di dalam ruangan, sekaligus menggantikan posisi WLAN dalam jangka panjang. Mereka mengklaim bahwa dengan Bluetooth 5.1, penentuan posisi GPS juga dapat ditingkatkan, terutama di tempat dengan penerimaan GPS yang buruk.

Untuk inovasi lainnya, Bluetooth 5.1 mengoptimalkan fitur Generic Attributes (GATT) yang bisa mempercepat waktu sinkronisasi dengan perangkat sasaran. Hal ini disebabkan adanya peningkatan kecepatan transmisi.

Baca Juga: Inilah Kecanggihan Bluetooth di Android P

Selain itu, dengan Bluetooth 5.1 Random Channel Index juga ditingkatkan untuk mencegah gangguan pada penggunaan paket data selama proses transmisi berlangsung, sehingga pengguna tidak perlu khawatir lagi akan koneksi internet.

Semua fitur yang ada di Bluetooth 5.1 sekaligus melengkapi versi sebelumnya (Bluetooth 5.0) yang memiliki jangkauan transmisi lebih luas (hingga 240 meter), konsumsi daya yang lebih efisien, kecepatan transfer yang lebih cepat (hingga 2 Mbps), hingga kemampuan untuk memasangkan dua perangkat audio dengan perangkat lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI