Sepi Peminat, Facebook Akan Tutup Aplikasi Moments

Sabtu, 26 Januari 2019 | 13:51 WIB
Sepi Peminat, Facebook Akan Tutup Aplikasi Moments
Logo Facebook. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Facebook mengumumkan akan menutup aplikasi Moments miliknya pada 25 Februari mendatang. Aplikasi yang memungkinkan pengguna untuk berbagi foto yang disimpan di ponsel kepada teman di Facebook tanpa mengunggahnya terlebih dahulu itu diperkenalkan pertama kali pada 2015 lalu.

Namun, karena sepi peminat, Facebook akhirnya memutuskan untuk menutup aplikasi tersebut. Meski begitu, pihak Facebook mengatakan akan memberikan alternatif lain bagi pengguna Moments untuk mengunggah foto ke Facebook.

"Kami mengakhiri dukungan untuk aplikasi Moments, yang awalnya kami luncurkan sebagai tempat bagi pengguna untuk menyimpan foto mereka. Kami sadar foto yang dibagikan sangat berharga, karena itu kami menawarkan cara menyimpan memori dalam aplikasi Facebook," ucap Rushabh Doshi, Director of Product Management Moments, seperti yang dikutip dari Cnet.

Sebelum aplikasi tersebut ditutup, pengguna dapat mengunduh kembali foto-foto yang telah diunggah di Moments. Facebook juga memberikan sebuah tautan yang dapat digunakan pengguna untuk mengekspor foto-foto tersebut ke perangkat lain dan tautan tersebut hanya berlaku hingga Mei 2019.

Baca Juga: Facebook Akan Gabungkan Messenger, Instagram, dan WhatsApp

Meski ditutup karena sepi peminat, menurut Sensor Tower, aplikasi Moments sendiri telah diunduh oleh 87 juta pengguna, baik dalam platform iOS ataupun Android. Namun, jumlah tersebut menurun pada Desember 2018 hingga menjadi 150.000 unduhan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI