Suara.com - Ketika vendor lainnya berlomba-lomba untuk membuat ponsel berlayar lipat, Meizu justru meluncurkan Meizu Zero, ponsel yang tidak memiliki tombol fisik dan lubang-lubang seperti slot untuk kartu SIM atau port untuk mengisi daya baterai.
Dilansir dari The Verge, Kamis (24/1/2019), ponsel Meizu Zero ini memiliki tampilan luar mulus. Selain itu, bodi luarnya tampil anti-mainstream karena bermaterialkan keramik.
Saking optimistisnya, Meizu bahkan tak sungkan untuk mengklaim Meizu Zero, yang memiliki layar AMOLED 5,99 inci itu, sebagai ponsel tanpa lubang pertama di dunia.
Hal pertama yang Meizu lakukan pada Zero yaitu tidak menyematkan notch atau poni di layarnya, sehingga menjadikan bezel lebih tipis layaknya Samsung Galaxy S9. Sensor pemindai sidik jari berada bagian bawah layar.
Pada bagian bawah ponsel, vendor asal Cina ini menyematkan teknologi Meizu mSound 2.0 yang membuatnya bisa berfungsi sebagai speaker, meskipun tidak memiliki lubang.
Beralih untuk pengisian daya, Meizu Zero melakukannya dengan fitur wireless charging. Lewat teknologi Super mCharger Wireless, pengisian daya nirkabel ini diklaim pabrikan bisa mengisi baterai ponsel lebih cepat ketimbang wireless charging milik Samsung dan Apple.
Pasalnya, teknologi pengisian daya nirkabel Meizu sanggup mengisi daya maksimal 18 watt, sementara teknologi besutan Apple hanya 7,5 watt dan Samsung pun hanya menyentuh 9 watt.
Meski tidak memiliki tombol fisik di sekujur bodinya, Meizu dilengkapi sistem haptic feedback pada bagian samping ponsel yang disebut bisa menjadi tombol virtual untuk kontrol volume dan power. Sedangkan slot untuk kartu SIM diganti dengan teknologi eSIM layaknya iPhone keluaran terbaru.
Karena tidak memiliki lubang di seluruh bagian ponsel, Meizu Zero memiliki sertifikasi IP68 yang tahan terhadap air dan debu. Sayangnya, Meizu masih belum mengungkap jeroan ponsel, termasuk chipset, memori penyimpanan, dan kamera.
Sayang Meizu belum membocorkan harga gawai barunya itu. Rencananya, Meizu Zero akan dipamerkan arena Mobile World Congress (MWC) 2019 yang akan berlangsung di Barcelona, Spanyol pada bulan Februari mendatang.