Nokia Bakal Garap Jam Tangan Pintar dan Tablet ?

Rabu, 23 Januari 2019 | 20:00 WIB
Nokia Bakal Garap Jam Tangan Pintar dan Tablet ?
Ilustrasi smartwatch [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika perhatian dunia tertuju pada Nokia 9 PureView, HMD Global justru dikabarkan sedang menyiapkan jam tangan pintar dan tablet.

Hal ini diketahui dari akun Twitter @nokia_anew yang sering memberikan bocoran terkait perangkat baru yang akan dikeluarkan Nokia. Sayangnya, cuitan itu tidak menjelaskan detail produk dimaksud.

"Fakta menarik. HMD (Global) sempat mengembangkan tablet, smartwatch, dan lainnya. Akan tetapi hal itu dibatalkan. Kami pikir, pasar tablet memang tidak terlalu menjanjikan, namun smartwatch sebenarnya menarik," tulis akun itu, seperti dilansir dari Nokiamob pada Rabu (21/1/2019).

Jika berkaca dari kicauan ini, Nokia sepertinya mencoba masuk di pasar tablet yang tengah lesu. Bahkan, Samsung yang notabene merupakan salah satu penguasa pasar tablet, menyebut bahwa kondisi pasar tablet sedang dalam keadaan stagnan pada kuartal tiga tahun lalu.

Baca Juga: Kenali Manfaat Bubble Mask dan Efek Sampingnya, yuk!

Sedangkan di sisi lain, pasar jam tangan pintar diproyeksikan akan mengalami pertumbuhan paling besar ketimbang perangkat wearable lainnya.

Menurut IDC, jumlah pemakaian jam tangan pintar di seluruh dunia pada 2022 mendatang ditaksir mencapai 120,8 juta unit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI