Spesifikasi Redmi Note 7 Pro Terungkap!

Jum'at, 18 Januari 2019 | 12:45 WIB
Spesifikasi Redmi Note 7 Pro Terungkap!
Xiaomi meluncurkan Redmi Note 7 dengan kamera 48 megapiksel di Beijing, Cina. [mi.com/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak lama berselang setelah peluncuran Redmi Note 7, submerek Xiaomi ini langsung tancap gas dengan menggarap Redmi Note 7 Pro. Kabar baiknya, spesifikasi teknis ponsel anyar tersebut sudah bocor di dunia maya.

Seperti dikutip dari GSM Arena pada Jumat (18/1/2019), spesifikasi Redmi Note 7 Pro ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 675. Di atas kertas, chipset ini satu tingkat lebih baik ketimbang Snapdragon 660 yang disematkan pada Redmi Note 7.

Karakteristik Snapdragon 675 sendiri terbilang unik. Meski berada di kelas menengah, tapi performanya lebih baik daripada Snapdragon 710 jika berkaca dari skor benchmark AnTuTu. Selain itu, chipset ini diproses dengan fabrikasi 11nm.

Bocoran lainnya, spesifikasi Redmi Note 7 Pro juga akan dilengkapi kamera belakang 48 MP dengan sensor Sony IMX 586. Lagi-lagi, sensor kamera pada ponsel ini lebih baik jika dibandingkan dengan sensor Samsung ISOCELL Bright GM1 pada kamera Redmi Note 7.

Baca Juga: Lebih Bertenaga, Redmi Note 7 Pro Gunakan Snapdragon 675

Soal nominal, harga Redmi Note 7 Pro ditaksir berada di kisaran 1.399 - 1.499 yuan atau sekitar Rp 2,9 juta - Rp 3,1 juta. Sedangkan untuk peluncuran ponsel diperkirakan akan berlangsung di Cina pada Februari 2019 mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI