Setelah desain jadi, kirimkan ke mesin Prinker dan tato akan langsung tergambar dalam waktu tiga detik. Tidak perlu kehabisan tinta, Prinker dapat digunakan untuk mencetak 1.500 gambar.
Prinker ini merupakan gadget besutan perusahaan start-up asal Korea Selatan bernama SketchOn. Alat ini dikembangkan di sebuah universitas bernama Sungkyunkwan hingga kemudian terkenal dan dipublikasikan ke berbagai negara.
Bagi kamu yang ingin membuat tato temporer namun takut dengan proses pembuatan tato, Prinker bisa menjadi solusinya. Kamu hanya perlu menyiapkan budget Rp 2,7 juta untuk membeli perangkat canggih ini. Tertarik?
HiTekno.com/Dinar Surya Oktarini
Baca Juga: Biar Makin Cantik, Ini 5 Beauty Gadget Rekomendasi di 2019