Susah Payah Curi Ponsel Hingga Pecah Kaca, Malah Ini yang Didapat

Agung Pratnyawan
Susah Payah Curi Ponsel Hingga Pecah Kaca, Malah Ini yang Didapat
Aksi pria curi ponsel tertangkap kamera. (Youku/Dragon Fruit Media)

Kisah pencuri nekat ini terungkap dari rekaman kamera CCTV.

Suara.com - Sebuah aksi pencurian gerai ponsel terekam kamera CCTV. Dalam rekaman ini mengungkap aksi nekat pencuri memecah pintu kaca untuk curi ponsel.

Dikutip dari Dailymail, aksi pencurian ponsel ini terjadi di Yangzhou, provinsi Jiangsu, Cina. Kamera CCTV gerai tersebut merekam aksi pencuri dari beberapa sudut.

Baca Juga : Demi Penambangan Koin Kriptokurensi, Nekat Curi Listrik Hingga Rp 42 Miliar

Dalam video ini, awalnya sang pelaku yang diduga seorang pria berdiri di depan pintu kaca gerai ponsel.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Chongqing Tiongkok: Disebut sebagai Kota Paling Futuristik di Dunia

Ia mencoba masuk gerai dengan membuka gembok di pintu tersebut, namun tak berhasil.

Aksi pria curi smartphone tertangkap kamera. (Youku/Dragon Fruit Media)
Aksi pria curi smartphone tertangkap kamera. (Youku/Dragon Fruit Media)

Tak putus asa, pencuri ini mencoba cara lain. Nampak ia sejenak mundur dan tak tampak dari kamera.

Baca Juga : Nekat Banget, Cewek Jepang Ini Tantang Balap Lari Komodo

Namun tiba-tiba, pria ini lari menuju pintu kaca di gerai ponsel tersebut. Ia dengan nekat menabrakkan dirinya untuk memecahkan pintu kaca.

Pria ini pun langsung masuk ke gerai dan mengambil ponsel yang terpasang di atas meja display. Nampaknya pria ini berhasil curi ponsel di meja display gerai tersebut.

Baca Juga: Gerbang China ke Amerika Latin Dibuka: Megaproyek Rp57 Triliun Picu Kontroversi!

Menurut karyawan gerai tersebut, ternyata yang diambil pencuri dari atas meja display hanyalah untuk ponsel demo. Alias bukan ponsel asli atau dummy phone.