Suara.com - Apple akan meluncurkan tiga iPhone baru tahun ini, yang salah satunya akan menggunakan layar LCD seperti pada iPhone XR yang meluncur tahun lalu, demikian dilansir Reuters dari Wall Street Journal (WSJ), Jumat (11/1/2019).
Dalam laporan yang sama juga disebutkan bahwa iPhone anyar akan dipersenjatai oleh fitur kamera baru. Meski demikian Apple, seperti biasa, menolak mengomentari laporan WSJ tersebut.
Apple disebut memutuskan untuk tetap menggunakan layar LCD karena dari tiga jagoan terbarunya di 2018 lalu - iPhone XS, iPhone XS Max, dan iPhone XR - varian yang disebut terakhir menjadi yang paling laris karena harganya lebih terjangkau.
Pekan lalu Apple, untuk pertama kalinya dalam hampir 12 tahun, mengeluarkan peringatan bahwa keuntungannya mungkin akan turun akibat turunnya permintaan iPhone di Cina.
Sebuah laporan terbaru Jumat juga mengungkapkan bahwa harga iPhone di Cina dipangkas karena dinilai terlalu mahal. Cina merupakan salah satu pasar iPhone terbesar di dunia.
Meski demikian pada 2020 Apple akan meninggalkan LCD dan beralih ke layar OLED untuk iPhone.