Suara.com - Beberapa waktu lalu, Samsung memamerkan purwarupa ponsel lipatnya di ajang Samsung Developer Conference. Seakan tidak ingin ketinggalan tren, Xiaomi juga disebut-sebut sedang menggarap teknologi serupa, namun diaplikasikan dalam bentuk tablet lipat.
Hal ini diketahui dari video yang diunggah oleh Evan Blass, sosok yang gemar memberikan bocoran tentang produk-produk teknologi paling anyar.
Dalam video yang ia bagikan via media sosial Twitter, terlihat jika layar tablet Xiaomi bisa dilipat hingga tiga kali, berbeda dengan Samsung yang cuma dilipat dua kali.
Selain itu, tablet yang diduga milik Xiaomi itu bisa dilipat menjadi tiga ke bagian belakang. Saat layarnya dilipat penuh, bentuknya berubah seperti sebuah ponsel. Namun jika dibentangkan, ukurannya kembali menjadi tablet.
Baca Juga: Stop Press: Avanza Baru Meluncur Minggu Depan ?
"Tak bisa memastikan keaslian video atau perangkat ini, namun dugaannya adalah buatan Xiaomi," beber Evan Blass dalam cuitannya.
Meski video bocoran tablet lipat Xiaomi sudah beredar luas di dunia maya, namun pihak Xiaomi sendiri belum memberikan pernyataan resmi terkait beredarnya tampilan produknya itu.