Suara.com - Tingkah kreatif warganet dalam memparodikan sebuah film memang patut diapresiasi. Seperti sebuah postingan dari akun @kickflav menjadi viral gara-gara memperlihatkan seorang bocah yang terbentur tembok.
Cuitan serta video yang dibagikan oleh netizen tersebut berhasil ditonton lebih dari 4,6 juta kali.
Padahal follower yang dimiliki oleh @kickflav hanya beberapa ribu saja.
Warganet itu mencuitkan kata,'' mungkin ini merupakan hal terlucu yang pernah aku lihat.''
Ia juga membagikan sebuah video yang memperlihatkan bocah kecil yang tak berdosa terbentur tembok.
Cuitan beserta videonya berhasil mendapatkan lebih dari 90 ribu Retweet dan 230 ribu Like.
Tak hanya itu, cuitan itu berhasil viral dengan ribuan komentar dari warganet.
Sebuah video itu sepertinya ingin memparodikan sebuah film yang berjudul Bird Box.

Film tersebut memperagakan seorang ibu yang meminta anaknya untuk tidak membuka penutup mata selama perjalanan jauh.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Manchester United Taklukkan Newcastle
Apabila penutup mata itu dibuka, maka seorang anak laki-laki dan perempuannya akan mati seketika.