Lima Smartphone dengan Layar Berponi Sepanjang 2018

Dythia Novianty Suara.Com
Senin, 31 Desember 2018 | 19:00 WIB
Lima Smartphone dengan Layar Berponi Sepanjang 2018
Ilustrasi notch pada iPhone X. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Apple iPhone XS dan iPhone XS Max

iPhone XS diperkenalkan di Jakarta, Jumat (14/12). [Suara.com/Lintang Siltya Utami]
iPhone XS diperkenalkan di Jakarta, Jumat (14/12). [Suara.com/Lintang Siltya Utami]

iPhone XS hadir dalam ukuran 5,8 inci layar OLED (2436x1125 piksel) dengan kepadatan 458ppi. Sebagai perbandingan, ponsel ini berukuran lebih dari iPhone 8 Plus, namun memiliki layar lebih besar.

Seperti pendahulunya, iPhone XS tampil dengan notch atau desain layar poni, yang di dalamnya terdapat berbagai macam sensor, antara lain infrared camera, flood illuminator, proximity sensor, ambient light sensor, speaker, microphone, front camera dan dot projector.

Untuk kamera, iPhone XS dibekali dua kamera ganda bagian belakang dengan konfigurasi 12MP wide-angle camera (1.4 mikron piksel dengan f/1.8) dan 12MP telephoto camera (f/2.4 dengan 2x optical zoom), yang diperkuat dengan True Tone flash. Untuk selfie, terdapat 7MP RGB camera dengan bukaan f/2.2, lengkap dengan IR camera.

Baca Juga: Kocak! Samsung Sindir Notch Google Pixel 3 XL

Untuk baterai, iPhone XS diklaim 30 menit lebih tahan lama dibanding iPhone X. Soal harga, varian dengan kapasitas memori 64 GB dijual seharga Rp 20,5 juta. Yang dibekali memori 256 GB dibanderol di harga Rp 23,5 juta dan yang termahal, di harga Rp 27,5 juta, memiliki memori 512 GB.

Sementara itu, iPhone XS Max hadir dengan ukuran layar 6,5 inci OLED (2688x1242 piksel) dengan kepadatan 458ppi. Hardware iPhone XS Max dipersenjatai chipset A12 Bionic.

iPhone XS Max dengan varian termurah, memori 64 GB dijual di harga Rp 25,5 juta. Varian termahal, yang dibanderol Rp 29,5 juta, memiliki besaran memori 512 GB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI