Suara.com - Membeli PlayStation dengan uang hasil keringat sendiri merupakan suatu kebanggaan, ditambah lagi diumurnya yang begitu muda. Seperti semangat bocah berusia 12 tahun ini yang mampu beli PlayStation 4 dengan uangnya sendiri.
Ia mengumpulkan uang selama setahun demi mendapatkan konsol game impiannya tersebut.
Bagaimana caranya bocah ini dapat mengumpulkan uang demi untuk beli game impiannya PlayStation 4 sendiri? Caranya sungguh cerdas, ia menyewakan komik selama setahun.
Dari uang hasil sewa buku komik, ia mengumpulkan uang dan menabungnya 1 ringgit Malaysia dari setiap komik yang disewakannya.
Selama setahun, bocah yang diketahui bernama Irfan ini dapat mengumpulkan 600 ringgit atau sebesar Rp 2 jutaan. Ia mengumpulkan uang ini demi bisa beli PlayStation 4.
Di Malaysia sendiri, harga PlayStation 4 Slim sekitar 1.349 ringgit atau sebesar Rp 4,6 jutaan. Karena uang yang dikumpulkan bocah ini kurang, orang tuanya pun memberikan tambahan.

Kisah ini menjadi viral di Twitter setelah akun @farhanailiasa membagikan ceritanya. Akun Twitter ini diketahui adalah kakak dari bocah bernama Irfan tersebut.
Kisah Irfan dalam mengumpulkan uang demi beli PlayStation 4 ini menarik perhatian warganet. Sama seperti kakaknya, warganet pun kagum dengan cara Irfan mengumpulkan uang.
Walaupun masih mendapatkan tambahan uang dari orang tua, namun semangat Irfan ini perlu diapresiasi. Ringgit demi ringgit dikumpulkannya dalam setahun.

Begitu juga dengan cara Irfan mengumpulkan uang dengan menyewakan buku komik. warganet menganggap bocah 12 tahun ini sebagai entrepreneur muda.
Sejak dibagikan pada 15 Desember 2018, kisah Irfan dari Malaysia ini telah menjadi viral di Twitter. Tweet tersebut mendapatkan lebih dari 16 ribu like dan 15 ribu komentar balasan.
Bahkan media cetak lokal hingga memuat kisah ini inspiratif ini. Kegigihannya mengumpulkan uang demi beli PlayStation 4 telah menginspirasi banyak orang.

Itulah kisah inspiratif yang datang dari bocah berumur 12 tahun bernama Irfan dari Malaysia dalam mengumpulkan uang demi beli PlayStation 4. Ia memakai cara pintar dengan memulai bisnis sewa buku komik untuk mengumpulkan uang demi game impiannya.
Hitekno.com/Agung Pratnyawan
SUMBER: Hitekno.com