Seperti di Film, Ilmuwan MIT Ciptakan Mesin Pengecil

Agung Pratnyawan Suara.Com
Sabtu, 22 Desember 2018 | 15:50 WIB
Seperti di Film, Ilmuwan MIT Ciptakan Mesin Pengecil
Ilustrasi Molekul. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah mesin pengecil telah berhasil dikembangkan oleh ilmuwan MIT. Teknologi canggih yang selama ini cuma ada di film saja, kini mulai diwujudkan ke dunia nyata. 

Ilmuwan MIT memang belum bisa mengecilkan manusia, namun mereka dapat mencetak versi sangat kecil dari objek apa pun yang kita pilih.

Baca Juga : Penampakan Piramida di Mars, Dibangun Alien?

Mereka bertanggung jawab atas proyek yang dapat menemukan cara menangkap bentuk objek dan mereplikasinya.

Selanjutnya, objek akan menyusut ke skala nano setelah pengeringan dilakukan. Itu seperti film Ant Man and the Wasp (2018), tetapi sedikit berbeda mengenai objeknya.

Ilmuwan MIT menemukan teknologi yang dinamakan sebagai ''implosion fabrication''.

''Ini adalah cara untuk menempatkan hampir semua jenis material ke dalam pola 3D dengan presisi nano,'' kata Edward Boyden, profesor teknik biologi dan otak serta ilmu kognitif di MIT.

Walaupun ada cara untuk membuat struktur 3D ke dalam miniatur sebelumnya, namun cara itu dianggap terlalu lambat dan tidak efektif.

Baca Juga : Baru Ditemukan, Planet Ini Penuh dengan Harta Karun Berharga

Sebelumnya para ilmuwan perlu menambahkan beberapa lapisan pada struktur nano 2D. Mereka harus puas dengan bentuk mandiri yang sangat sederhana seperti piramida.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI