Suara.com - Pernahkah Anda membayangkan bagaimana jika semua teknologi yang ada saat ini ada di 30 tahun lalu? Seorang perancang grafis yang berbasis di London telah membayangkan bagaimana beberapa merek teknologi terbesar di dunia akan terlihat.
Sebut saja Facebook di masa kini, mungkin pada 30 tahun lalu akan berupa pager. Sedangkan Instagram sebagai media sosial berplatform foto, di 30 tahun lalu menjadi kamera sekali pakai.
Thomas Ollivier telah menggabungkan masa lalu dengan masa kini. Pengumpulan gambar, berjudul 'Re: Birth', dimaksudkan sebagai refleksi tentang bagaimana teknologi telah berubah.
Tiga puluh tahun lalu, mungkin pada akhir 1980-an, tampak seperti usia yang lalu atau sekejap mata tergantung pada perspektif Anda. Namun dalam skema besar, mustahil untuk membantah seberapa cepat teknologi berkembang dalam seperempat abad terakhir.
Baca Juga: iPhone Masa Depan Bakal Gabungkan Teknologi Pemindai Wajah dan Jari ?
1. Apa jadinya jika Facebook merupakan pager di masa lampau?
2. Aplikasi Spotify merupakan perangkat walkman yang hits di masa itu.
3. Kirim pesan dengan WhatsApp, pada 30 tahun lalu lewat walkie talkie.
4. Kini menyaksikan film bisa lebih asyik dengan teknologi VR. Pada 30 tahun lalu menggunakan kacamata seperti film dan bisa melihat beberapa potongan adegan yang tersambung.
Baca Juga: Wuidih! Konser Taylor Swift Gunakan Teknologi Pemindai Wajah