Suara.com - Google merilis sebuah iklan atas layanan Google Assistant belum lama ini, lewat akun YouTube. Iklan tersebut memperlihatkan potongan film Home Alone bersama aktor Macaulay Culkin yang memerankan tokoh Kevin versi dewasa.
Home Alone sendiri merupakan salah satu film bertema Natal yang selalu ditayangkan menjelang libur Natal dan Tahun Baru tiba. Sesuai dengan adegan Home Alone ketika sekelompok pencuri ingin memasuki rumahnya, Macaulay menggunakan Google Assistant dan menyuruhnya mengaktifkan Operation Kevin.
Kode tersebut akan menjalankan beberapa benda elektronik dan membuat seolah-olah rumah tersebut ditinggali banyak orang. Google juga mengunggah iklan tersebut di akun Twitter resmi pada tanggal yang sama.
"Ternyata jauh lebih mudah untuk mempertahankan rumahmu dari pencuri jika kamu memiliki Google Assistant," tulis Google dalam kolom keterangan Twitter.
Baca Juga: Google Assistant Kini Bisa Memprediksi Jadwal Penerbangan Tertunda
Tak hanya menggunakan fitur Google Assistant, Kevin dewasa juga terlihat menggunakan layanan Google lainnya, seperti Google Home Hub dan Google Home Mini. Tak hanya itu, akun Twitter Macaulay Culkin juga turut mempromosikan iklan tersebut. Iklan Google Assistant dalam akun YouTube milik Google sendiri kini telah ditonton lebih dari 13 juta kali.
Sumber: Hitekno.com