Aksi Heroik, Driver Ojol Ini Selamatkan Wanita yang Hendak Bunuh Diri

Kamis, 20 Desember 2018 | 09:15 WIB
Aksi Heroik, Driver Ojol Ini Selamatkan Wanita yang Hendak Bunuh Diri
Aksi heroik driver ojol selamatkan bunuh diri. (Facebook/Info Tegal)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pahlawan tak terduga bisa datang dari mana saja, seperti aksi heroik yang dilakukan pengemudi ojek online di Tegal kemarin. Yap datang bak superhero, driver ojol ini berhasil menyelamatkan seorang perempuan yang hendak melakukan percobaan bunuh diri.

Kemarin sekitar pukul 13:50 seorang perempuan memakai rok berwarna oranye muda ini melakukan percobaan bunuh diri di jembatan penyebrangan orang di depan Pacific Mall Tegal.

Kejadian heroik ini diunggah oleh Info Tegal di laman Facebooknya dan menjadi viral.

Sosok perempuan yang tak diketahui namanya ini, awalnya bersandar di pinggir jembatan dan hendak melakukan percobaan bunuh diri.

Pasalnya perempuan tersebut berdiri di pagar luar jembatan tersebut dan hendak melompat di jalan yang ramai kendaraan.

Aksi heroik driver ojol selamatkan bunuh diri. (Facebook/Info Tegal)
Aksi heroik driver ojol selamatkan bunuh diri. (Facebook/Info Tegal)

Melihat hal tersebut, warga lalu panik dan meminta pertolongan. Beruntungya salah satu driver ojol di kawasan tersebut datang bak superhero menyelamatkan sosok perempuan tersebut.

Dengan sigap, driver ojol tersebut memeluk erat perempuan tersebut agar tidak melakukan aksinya terjun dari jembatan penyebrangan.

Setelah berhasil dipegang erat, sejumlah driver ojol yang juga berada di sekitar kawasan tersebut, bersama warga dan pihak kepolisian berhasil menyelamatkan perempuan tersebut.

Video penyelamatan heroik ini juga diunggah oleh salah satu akun Instagram @dramaojol.id. Terlihat dalam unggahannya sejumlah warga dan pihak kepolisian turut membantu aksi ini.

Bahkan ada driver ojol saat itu yang ikut membantu di tengah dirinya sedang membawakan pesanan makanan salah satu customernya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI