Siap-siap! Tujuh Fitur Anyar Ini Siap Hadir di WhatsApp

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 16 Desember 2018 | 13:40 WIB
Siap-siap! Tujuh Fitur Anyar Ini Siap Hadir di WhatsApp
Ilustrasi aplikasi WhatsApp. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - WhatsApp tampaknya sibuk menguji berbagai fitur barunya jelang penutup tahun 2018. Beberapa hal memang mungkin sudah tersedia di aplikasi lain, tapi aplikasi pesan satu ini tetap tidak mau ketinggalan.

Buat Anda yang tidak sabar, salah satu cara terbaiknya adalah mendaftar ke WhatsApp Beta. Ini memberi Anda akses awal ke beberapa fitur terbaru yang masih diuji.

Meski harus diakui, itu artinya Anda mungkin melihat beberapa bug dan mengalami kendala. Berikut adalah beberapa fitur baru yang akan segera hadir di WhatsApp.

1. Pesan Suara Berurutan

Baca Juga: Microsoft Perkenalkan Kaizala, Mirip WhatsApp Tapi Untuk Bisnis

Anda akan segera dapat menggunakan WhatsApp yang secara otomatis antre dan memutar pesan suara satu demi satu. Fitur ini sebenarnya sudah terlihat pertama di iOS, dan diyakini akan hadir di platform Android. Ini mungkin datang dalam pembaruan aplikasi tambahan di beberapa titik.

2. Mode gelap

Mode gelap. [Twitter]
Mode gelap. [Twitter]

Sama seperti setiap platform teknologi lainnya di luar sana, WhatsApp berencana menghadirkan mode gelap agar melihat di malam hari dengan lebih nyaman. Situs web WABetaInfo, yang mengkhususkan diri dalam mengungkap fitur WhatsApp mendatang, mengatakan mode gelap saat ini sedang dalam pengembangan.

Mungkin kedengarannya tidak berguna, tetapi diklaim fungsi ini dapat menghemat masa pakai baterai di perangkat Anda. Semua fitur ini adalah mengubah jendela dari putih menjadi hitam. Facebook juga akan memperkenalkan mode gelapnya sendiri ke Facebook Messenger.

3. Picture-in-Picture

Baca Juga: Satu Lagi Petinggi WhatsApp Hengkang, Ada Apa?

Salah satu yang paling diantisipasi adalah pilihan mengirim video YouTube atau Facebook dalam sebuah pesan daripada hanya sebuah tautan. Mode gambar-dalam-gambar yang disebut akan menampilkan kotak video tanpa meninggalkan aplikasi WhatsApp utama. Fitur ini belum tersedia secara umum, tetapi Anda bisa mendapatkannya jika bersedia mendaftar di program beta WhatsApp.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI