Viral! Pantun Pramugara Citilink Ini Asli Bikin Ngakak

Selasa, 04 Desember 2018 | 10:45 WIB
Viral! Pantun Pramugara Citilink Ini Asli Bikin Ngakak
Aksi pramugara Citilink. [Twitter]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu yang unik dari penerbangan maskapai Citilink adalah aksi pramugari atau pramugara yang menyampaikan pantun kepada para penumpangnya. Pantun itu berisi tentang informasi hal-hal yang bersangkutan dengan keamanan penumpang, seperti menegakkan sandaran kursi hingga memakai sabuk pengaman yang diselingi dengan pantun.

Namun, dalam video yang beredar di media sosial baru-baru ini, lantunan pantun yang disampaikan seorang pramugara benar-benar menarik perhatian warganet. Diunggah oleh akun Twitter @Balikpapanku, dalam video berdurasi 1 menit 5 detik itu terdengar suara lelaki yang diketahui sebagai pramugara maskapai penerbangan Citilink, di mana pesawat tersebut baru saja mendarat di Balikpapan.

Tak hanya berpantun lewat pengeras suara, pramugara tersebut juga mengucapkan selamat datang dengan cara yang jenaka.

"Bapak dan ibu yang terhormat, sudah lama jiwaku tertawan oleh wanita yang cantik parasnya, kita baru saja tiba di Balikpapan semoga di lain kesempatan dapat berjumpa. Terinjak beling kakipun terluka, segera diobati agar tidak berbahaya. Citilink bukanlah airline biasa, landingnya pun nggak berasa. Kepada para pendatang, selamat datang di Kota Balikpapan dan kepada seluruh warga Balikpapan, selamat terbangun dan kembali di kehidupan nyata. Besok kerja..." ucap pramugara tersebut.

Baca Juga: Viral! Video Anak Kecil Dituntun Sebut Nama Prabowo Tapi...

Meski tidak diketahui identitasnya, pramugara tersebut juga tetap menyampaikan berbagai informasi yang harus dilakukan oleh penumpang demi keselamatan, dengan cara yang tak kalah jenaka.

"Silakan tetap duduk sampai pesawat ini telah berhenti dengan sempurna dan lampu tanda kenakan sabuk pengaman sudah dipadamkan. Mohon untuk tidak mengaktifkan telepon genggam anda. Bagi anda yang sudah mengaktifkan telepon genggam, anda sudah ketahuan baru pertama kali naik pesawat. Anda dapat mengupdate status Blackberry, blueberry, berry-berry, biri-biri, Samsung, samsul, sungsang, Facebook, Path, dan Instagram setelah meninggalkan pesawat ini nanti," tambah pramugara tersebut.

Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 200 ribu kali dan dibagikan ke lebih dari 9.600 pengguna Twitter ini menuai beragam komentar warganet. Tak jarang yang beranggapan bahwa pantun yang diberikan cukup menghibur para penumpang pesawat.

"Hahaha jadi pengen naik Citilink," tulis pemilik akun natasyalfarh.

"Citilink memang begini. Saya dari Padang transit CGK ke Jogja mulai pramugara sampai kapten di kokpit semuanya berpantun. Sayang pramugarinya galak-galak. Kalau pramugaranya udah ramah ganteng lagi," komentar andhikapriya.

Baca Juga: Viral Emak-emak Nekat Terobos Landasan Pacu untuk Kejar Pesawat

"Pramugaranya lucu," tambah annainggi.

"Citilink memang selalu gitu. Pantunnya bikin geli-geli gimana gitu," ungkap nnapyon.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI