Instagram Akan Mulai Mengubah Tampilan Halaman Profil

Selasa, 27 November 2018 | 17:00 WIB
Instagram Akan Mulai Mengubah Tampilan Halaman Profil
Ilustrasi seorang perempuan sedang mengakses aplikasi Instagram di ponsel pintar. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Instagram berencana untuk mengubah desain tampilan halaman profil dengan tujuan agar pengguna dapat lebih baik mengekspresikan diri dan lebih mudah terhubung dengan pengguna lain. Rencana tersebut disampaikan lewat postingan blog resmi pada 21 November lalu.

"Selama beberapa minggu ke depan, Anda mungkin akan melihat fitur diatur ulang di bagian atas profil Anda termasuk perubahan ikon, tombol, dan cara bernavigasi di antara tab, yang kami harap akan membuat profil lebih mudah dan lebih bersih untuk digunakan," tulis Instagram dalam postingan blog.

Instagram juga mengatakan grid yang menampilkan foto dan video tidak akan berubah, tetapi ikon-ikon yang berada di atas grid tersebut akan diganti dengan Grid, Posts, IGTV, dan Tagged. Selain itu, gambar profil akan berpindah ke bagian sudut kanan, sementara nama pengguna berada di bagian atas halaman dengan font yang lebih besar.

Tampaknya, angka followers dan following tidak lagi ditonjolkan karena dalam tampilan baru ini, keduanya berukuran kecil di bagian bawah kolom bio. Tak hanya itu, kini tombol Follow dan Message akan berada berdampingan. Untuk halaman bisnis sendiri, Instagram memberikan lebih banyak opsi, termasuk hadirnya tombol Start Order.

Baca Juga: Lewat Survei, Prabowo Dianggap Tak Bisa Atasi Masalah Ekonomi

Dilansir dari Digital Trends, Instagram menambahkan bahwa pihaknya akan menguji kombinasi yang berbeda secara bertahap selama beberapa minggu ke depan. Perusahaan mengatakan akan terus bereksperimen dengan perubahan tampilan profil ini berdasarkan feedback yang didapat dari pengguna.

Ini merupakan salah satu pembaruan Instagram selama beberapa bulan terakhir, sejak pendiri Instagram Kevin Systrom dan Mike Krieger mengundurkan diri pada bulan September dan mantan kepala News Feed Facebook, Adam Mosseri, telah mengambil alih sebagai Wakil Presiden Produk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI