4. Kamera
Kamera Samsung Galaxy Note 9 memiliki dual lensa yaitu 12 MP PDAF dengan bukaan f/1.5-2.4, 26mm wide serta didukung dengan OIS dan 12 MP AF dengan bukaan f/2.4, 52 mm telephoto serta didukung dengan OIS dan 2x optical zoom, keduanya dilengkapi dengan fitur LED flash, panorama, serta auto-HDR.
handset dilengkapi dengan beberapa mode yang bisa digunakan untuk menunjang aktivitas fotografi, yaitu mode panorama, pro, fokus live, otomatis, slow motion, emoji AR, dan hyperlapse.
Dengan menggunakan mode panorama, pengguna cukup mengetuk tombol kamera lalu geser perlahan ke satu arah. Dalam mode pro, pengguna lebih bisa mengeksplor kamera di mana terdapat banyak opsi seperti ISO yang bisa dikustomisasi.
Baca Juga: Xiaomi Mi Mix 3 Usung Fitur Mirip Samsung Galaxy Note 9
Mode fokus live sendiri memberikan hasil foto dengan efek bokeh, di mana pengguna juga dapat mengatur tinggi rendahnya latar belakang buram. Untuk menghasilkan foto terbaik menggunakan efek bokeh, diharapkan pengguna berada sejauh 1 hingga 1,5 meter dari subjek.
Jika memakai pengaturan default dari mode pro, maka hasil foto mode otomatis tidak akan jauh berbeda dari mode pro. Bedanya, dalam mode otomatis pengguna tidak dapat mengkustomisasi ISO dan lain-lainnya.
Mode slow motion sendiri akan menghasilkan rekaman yang menangkap subjek bergerak lambat. Dalam mode ini, pengguna juga dapat menyematkan lagu di dalamnya baik menggunakan lagu dari file sendiri atau lagu yang ditawarkan oleh Samsung.
Sementara itu, dengan fitur emoji AR, pengguna dapat menggunakan beragam stiker yang disediakan Samsung. Dalam fitur emoji AR sendiri juga dapat membuat emoji berdasarkan wajah pengguna dengan mengeklik "Buat Emoji Saya" di bagian kiri bawah.
Untuk kamera depannya tersendiri tersedia beberapa mode, yaitu fokus selfie, selfie, emoji AR, dan selfie lebar. Dengan fokus selfie, pengguna dapat menghasilkan foto selfie dengan efek bokeh, emoji AR menyediakan stiker yang bisa digunakan saat mengambil selfie, dan fitur selfie lebar dapat digunakan saat melakukan wefie. Fokus selfie juga telah dilengkapi dengan beauty tools.
Baca Juga: Tiba-tiba Galaxy Note 9 Berasap di Dompet?