Suara.com - Jauh sebelum peradaban manusia modern, tentu ada kehidupan sebalumnya yang hilang secara misterius. Anehnya, ada beberapa kota yang hilang ditelan Bumi, kembali muncul secara misterius.
Pada kasus tertentu, kota yang hilang ini tidak bisa ditemukan lagi. Namun, dalam kasus yang berbeda, ada 5 kota yang sempat hilang dan kembali muncul secara misterius.
Baca Juga : Superdeep Borehole, Lubang Terdalam Buatan Manusia yang Misterius
Berikut beberapa di antaranya.
1. Urkesh, Kota Hurria
Urkesh dulunya adalah kota utama dalam peradaban Hurria. Dalam mitologi, kota ini disebutkan sebagai tempat asal dewa primordial.
Kota ini dulunya ada pada 4.000 dan 1.300 SM dan menjadi pusat politik dan keagamaan, sekaligus menjadi tempat singgah rute perdagangan utara-selatan antara Anatolia dan kota-kota di Suriah dan Mesopotamia.
Baca Juga : Terekam Kamera Objek Misterius di Langit, UFO?
Urkesh menjadi ibukota kerajaan dan berkuasa atas dataran tinggi di bagian utara yang sekaligus menjadi penghasil tembaga yang membuat kota menjadi kaya.
Setelah tanpa alasan jelas menghilang, pada 1980-an, para ahli arkeologi sukses menemukan Tell Mozan yang menjulang tinggi. Tidak mendapat perhatian serius, satu dekade kemudian, para peneliti lalu menyadari bahwa Tell Mozan tersebut adalah Urkesh, kota yang hilang.