Suara.com - Sekarang smartphone apa yang kamu pakai? Sebelum pakai itu, pernahkah kamu pakai ponsel jadul? Atau kamu mengenal merek ponsel jadul dari orang-orang disekitarmu.
Sebelum maraknya smartphone seperti sekarang, di awal 2000-an atau di akhir 90-an banyak bertebaran ponsel dari merek-merek ternama.
Kalau ngomongin merek ponsel jadul mungkin di bayanganmu yang ada Nokia dan Blackberry. Padahal masih banyak merek ponsel jadul yang bertebaran di Tanah Air.
Baca Juga: TV LED 40 Inci Termurah, COOCAA 40D3A Full HD Cuma Rp 2 Jutaan
Berikut ini 7 merek ponsel jadul yang sempat beredar di Tanah Air pada era 90-an hingga awal 2000-an.
1. Ericsson
Sebelum bergabung jadi Sony Ericsson, merek ini sudah hadir duluan. Brand asal Swedia ini sempat jadi kompetitor utama dari Nokia lho.
Baca Juga: Real Madrid Pasang Layar TV di Toilet, Buat Apa?
2. Siemens
Nama Siemens sempat ramai jadi pilihan smartphone di Tanah Air. Merek asal Jerman ini dikenal mudah diutak atik dan murah dibandingkan dengan Nokia dan Ericsson.