Bikin Penasaran, 5 Tempat Terlarang yang Sengaja Disembunyikan

Agung Pratnyawan Suara.Com
Selasa, 06 November 2018 | 20:45 WIB
Bikin Penasaran, 5 Tempat Terlarang yang Sengaja Disembunyikan
Pyongyang, Korea Utara. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat ini zaman kita sudah memasuki era dimana semuanya bisa diakses dengan kemajuan teknologi. Namun masih ada juga tempat terlarang yang sengaja disembunyikan dan hanya orang tertentu yang dapat memasukinya. Tak sembarangan orang bisa memasukinya.

Seperti yang telah diketahui, beberapa wilayah masih belum banyak dieksplorasi oleh manusia. Sebagian wilayah tersebut masuk kategori sebagai wilayah terlarang karena sangat mematikan bagi pengunjung.

Baca Juga : Rahasia Keperkasaan Bangsa Viking Terkuak, Ini Bahannya

Meski kecanggihan internet, teknologi CCTV, dan jangkauan infrastruktur yang kian meluas, manusia tetap tak bisa menjangkau wilayah ini sembarangan.

Berikut 5 tempat terlarang yang sengaja disembunyikan:

1. Ruang 39 (Korea Utara)

Ruang 39. (YouTube/ Eskify)
Ruang 39. (YouTube/ Eskify)

Ruang 39 sering dikaitkan dengan salah satu organisasi paling rahasia di dalam negara paling rahasia di dunia. Dibuat pada akhir tahun 1970-an, Ruang 39 dikatakan terletak di dalam gedung Partai Buruh di Pyongyang.

Kantor tersebut sebagai markas besar Partai Buruh pada awal-awal pembentukannya. Ruang 39 dipercaya menyimpan aktivitas rahasia yang dikelola organisasi melalui jaringan perusahaan komersial.

Baca Juga : Ariane, Robot Laba-Laba Raksasa yang Berkeliaran di Prancis

Jaringan perusahaan dispekulasikan melakukan aktivitas pemalsuan hingga penjualan emas, obat-obatan, atau senjata. Ruang 39 diperkirakan dapat menyumbang 2 miliar dolar AS atau Rp 30 triliun ke Korea Utara per tahunnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI