Ini 5 Game Offline Android dan iOS Terbaik November 2018

Selasa, 06 November 2018 | 13:45 WIB
Ini 5 Game Offline Android dan iOS Terbaik November 2018
Ilustrasi mobile game. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Game terbaik November 20018. [Google Play Store]
Game terbaik November 20018. [Google Play Store]

Shadow Fight 2 adalah game fighting martial arts yang ditawarkan oleh Nekki. Dirilis dalam platform Android dan iOS pada tahun 2014, pemain akan disuguhkan dengan karakter seorang pejuang legendaris.

Karakter dalam game ini harus melakukan perjalanan melalui enam dunia yang berbeda dan penuh dengan iblis yang harus dilawan. Terdapat beberapa gaya bertarung yang tersedia dan pemain juga dapat memilih banyak senjata yang mereka miliki. Shadow Fight 2 dapat diunduh secara gratis di Android dan iOS.

4. Minion Rush: Despicable Me Official Game

Game terbaik November 20018. [Google Play Store]
Game terbaik November 20018. [Google Play Store]

Game ini berdasarkan pada film animasi terkenal, Despicable Me, yang memakai karakter Minion. Dalam game ini, si kuning Minion harus mengalahkan Vector, El Macho, dan dua penjahat lainnya yang dibuat khusus untuk game.

Baca Juga: Catat: Inilah 5 Game Terpopuler Sepanjang Masa

Ditawarkan oleh Gameloft, pemain dapat memilih berbagai karakter Minion yang ditawarkan kemudian mengumpulkan pisang dalam rute permainan tertentu. Minion Rush dapat diunduh secara gratis di Android dan iOS.

5. Plants vs Zombies 2

Game terbaik November 20018. [Google Play Store]
Game terbaik November 20018. [Google Play Store]

Lanjutan dari game Plants vs Zombies sebelumnya, permainan yang mengutamakan strategi ini ditawarkan oleh PopCap Games. Tersedia secara gratis di Android dan iOS, pemain diharuskan menanamkan sejumlah tanaman di halaman belakang rumah untuk melawan segerombolan zombie.

Pemain diwajibkan menanam bunga matahari di setiap sesi permainan karena bunga tersebut akan menghasilkan Matahari yang bisa digunakan untuk membeli tanaman lainnya. Setiap level akan dihadapkan dengan jenis zombie dengan tingkat kesulitan yang berbeda dan setiap naik level, pemain akan menerima jenis tanaman baru.

Baca Juga: Gamer PUBG Mobile Pamer Chicken Dinner Saat Nikah, Greget Abis

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI