Bocah 8 Tahun Temukan Pedang Berusia 1.500 Tahun

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 05 Oktober 2018 | 19:25 WIB
Bocah 8 Tahun Temukan Pedang Berusia 1.500 Tahun
Ilustrasi sebilah pedang. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang anak perempuan berusia delapan tahun menemukan sebuah pedang yang diperkirakan berasal dari era sebelum Viking di sebuah danau di Swedia.

Saga Vanecek, nama anak itu, menemukan pedang kuno tua tersebut di Danau Vidostern di kota Jonkoping saat sedang berlibur bersama keluarganya pada musim panas lalu.

Tadinya pedang itu diduga berusia sekitar 1000 tahun. Tetapi para ilmuwan di museum setempat meyakini bahwa pedang itu berusia sekitar 1.500 tahun dan dalam kondisi sangat terawat.

"Tidak setiap hari kita menemukan sebuah pedang di dalam danau," kata Mikael Nordstrom dari museum kota Jonkoping.

Ayah Saga, Andy Vanecek, mengatakan ia sempat mengira puterinya menemukan tongkat kayu biasa. Tetapi setelah berkonsultasi dengan rekannya, ia baru tahu bahwa puterinya menemukan sebilah pedang tua.

Kini pedang itu disimpan di museum Jonkoping.

Penemuan pedang tersebut mendorong pemerintah lokal untuk melakukan penggalian arkeologis di lokasi tersebut. Mereka berharap bisa menemukan artefak berharga lainnya. (BBC)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI