Instagram Bakal Sembunyikan Hashtag di Caption

Jum'at, 21 September 2018 | 11:45 WIB
Instagram Bakal Sembunyikan Hashtag di Caption
Logo Instagram. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketika melihat postingan Instagram, mungkin Anda akan tergganggu dengan banyaknya hashtag di caption. Nah, saat ini Instagram sedang menyiapkan fitur untuk menyelesaikan masalah tersebut.

Ditemukan pertama kali oleh peneliti bernama Jane Manchun, Instagram diketahui sedang menyiapkan fitur yang dapat menyembunyikan hashtag di caption.

"Instagram sedang menguji sebuah kemampuan untuk menambah hashtag di postingan tanpa menampilkannya di caption," tulis Jane.

Fitur ini tentu berguna untuk membersihkan linimasa Instagram. Sebab, banyaknya hashtag di caption cenderung membuat sebuah postingan terlihat seperti spam.

Baca Juga: Anda Hobi Belanja? Kini Bisa Lewat Instagram

Di saat bersamaan, Instagram juga menguji fitur yang dinamakan Geofencing. Fitur ini memungkinkan pengguna mengatur jangkauan sebuah postingan berdasarkan lokasi.

Geofencing akan berguna bagi sebuah brand yang ingin meluncurkan iklan tertentu. Jadi brand tersebut tidak perlu khawatir membanjiri linimasa pengikut mereka karena postingan hanya ditampilkan di sebagian pengguna.

Belum diketahui kapan kedua fitur itu akan bergulir ke semua pengguna. Namun biasanya, fitur yang tengah diuji akan diluncurkan dalam waktu dekat. [Ubergizmo]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI