Oppo F9 vs Vivo V11 Pro, Persaingan Dua Jawara Kelas Menengah

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 19 September 2018 | 18:54 WIB
Oppo F9 vs Vivo V11 Pro, Persaingan Dua Jawara Kelas Menengah
Vivo V11 Pro vs Oppo F9 bertarung di segmen ponsel pintar menengah di Indonesia. [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paruh kedua 2018, pasar smartphone di Indonesia diramaikan oleh beberapa gawai baru, termasuk di antaranya Oppo F9 dan Vivo V11 Pro yang tampil dengan beberapa teknologi baru tetapi dijual di harga cukup ramah kantong.

Oppo F9 diluncurkan pada Agustus lalu dengan mengandalkan teknologi isi ulang baterai yang diklaim paling cepat. Vivo V11 Pro, yang mendarat di Tanah Air pertengahan September, mencuri perhatian dengan sensor sidik jari di layar.

Keduanya merebut segmen pasar menenagah di Tanah Air, yang disesaki oleh gawai-gawai di rentang harga Rp 3 juta hingga Rp 5 juta. Lalu bagaimana perbandingan antara keduanya?

Oppo F9 vs Vivo V11 Pro

Spesifikasi umum

Di atas kertas, Vivo V11 dan Oppo F9 memiliki spesifikasi yang sangat mirip. Mulai dari ukuran layar, resolusi, mesin, sistem operasi, hingga kamera.

Oppo F9 diluncurkan di Jakarta, Kamis (23/8). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Oppo F9 diluncurkan di Jakarta, Kamis (23/8). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Vivo V11 Pro diluncurkan di Jakarta, Rabu (12/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Vivo V11 Pro diluncurkan di Jakarta, Rabu (12/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]

Berikut spesifikasi keduanya:

  • Bodi
    Oppo F9 dibalut bodi plastik, meski layarnya sudah dilindungi oleh Gorilla Glass 6.
    Vivo V11 Pro di sisi lain memiliki bodi kaca, meski bingkainya masih menggunakan plastik.
  • Layar
    Oppo F9 dan Vivo V11 memiliki dimensi dan desain layar yang sangat mirip. Keduanya sama-sama menggunakan notch atau poni yang dirancang mirip tetesan air pada bagian atas layar. Oppo F9 memiliki layar sebesar 6,3 inci dengan resolusi 2.340 x 1.080 piksel. Gawai ini memiliki rasio bodi ke layar cukup luas, hingga lebih dari 90 persen. Vivo V11 berlayar AMOLED berukuran 6,4 inci dengan 1.080 x 2340 piksel, dengan rasio bodi ke layar juga di atas 90 persen.
  • Prosesor
    Oppo F9 dipacu prosesor MediaTek Helio P60 yang ditopang RAM 4GB atau 6GB. Kapasitas memorinya 64 GB yang bisa diperbesar hingga 256 GB. Mesin Vivo V11 Pro dipacu prosesor Snapdragon 660 octa-core dengan hanya satu pilihan RAM yakni yang sebesar 6GB dengan ROM 64 GB.
  • Kamera
    Oppo F9 dipersenjatai kamera utama 16 megapiksel dengan bukaan f/1.8 dan kamera pendukung 2 megapiksel dengan bukaan f/2.4. Di depan, ada juga kamera beresolusi yang besar, yakni 25 megapiksel dengan bukaan f/2.0. Vivo V11 juga memiliki dua kamera utama, yang berkekuatan 12 megapiksel dan 5 megapiksel. Sedangkan kamera depan mengandalkan lensa 25 megapiksel dengan juga dengan bukaan f/2.0.
  • Sistem Operasi
    Oppo F9 menggunakan Android 8.1 Oreo dengan sentuhan Color OS 5.2
    Vivo V11 diotaki Android 8.1 Oreo dengan tambahan Funtouch 4.5.
  • Baterai
    Oppo F9 diperkuat baterai berkapasitas 3,500 mAh yang dilengkapi fitur isi ulang cepat 20W VOOC flash charging
    Vivo V11 di sisi lain ditenagai baterai 3.400 mAH yang juga ditambah dengan fitur isi ulang cepat 18W.
  • Harga
    Oppo F9 dibanderol di angka Rp 4,3 juta - Rp 5 juta.
    Vivo V11 dijual seharga Rp 4,4 juta.

DESAIN

Oppo F9
Sebagai gawai kelas menengah, Oppo F9 mudah menarik perhatian. Dengan bingkai minimalis, layar Oppo F9 terlihat sangat luas, meski diganggu oleh poni mini mirip tetesan air pada bagian atas layar. Pada poni itulah disematkan kamera berukuran 25 megapiksel.

Desain poni yang mungil di layar Oppo F9. [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Desain poni yang mungil di layar Oppo F9. [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]

Di bodi bagian belakang, Oppo F9 tampil cantik dengan pola berlian. Warna bodi bagian belakang itu juga bisa berubah-ubah tergantung banyaknya cahaya. Tetapi pola berlian itu sendiri akan sukar dilihat dalam kondisi minim penerangan.

Meski bodinya terbuat dari material plastik, Oppo F9 termasuk gawai-gawai pertama yang menggunakan Gorilla Glass generasi keenam sehingga cukup kuat jika jatuh dari ketinggian satu meter.

Oppo F9 diluncurkan di Jakarta, Kamis (23/8). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Oppo F9 diluncurkan di Jakarta, Kamis (23/8). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]

Dengan ukuran 156,7 mm x 74 mm x 8 mm dan bobot 169 gram - Oppo F9 cukup mudah digenggam. Meski demikian, karena bodinya terbuat dari plastik, warna-warna cantiknya tampaknya akan mudah pudar jika sering digunakan.

Vivo V11 Pro
Berbeda dari Oppo F9, Vivo V11 sudah dibalut bodi kaca dengan rangka plastik. Desain ini diklaim sudah terlalu lazim di ponsel segmen menengah. Sama seperti Oppo F9, Vivo V11 Pro juga memiliki poni kecil tempat kamera 25 megapiksel disembunyikan.

Vivo V11 Pro diluncurkan di Jakarta, Rabu (12/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Vivo V11 Pro diluncurkan di Jakarta, Rabu (12/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]

Vivo V11 Pro menggunakan layar AMOLED dengan ukuran lebih besar, 6,41 inci. Bingkai Vivo V11 Pro sendiri terbuat dari plastik dan dirancang melengkung. Alhasil, karena licin dan tipis, gawai ini sukar digenggam dan mudah tergelincir dari tangan.

Bodi bagian belakang terbuat dari kaca. Meski demikian, Vivo tak menjelaskan jenis kaca apa yang digunakan, sehingga layak diragukan kekuatannya - dalam beberapa eksperimen material kaca itu mudah lecet saat digores.

Vivo V11 Pro diluncurkan di Jakarta, Rabu (12/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]
Vivo V11 Pro diluncurkan di Jakarta, Rabu (12/9). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]

Soal dimensi, Vivo V11 Pro memiliki layar lebih besar dari Oppo F9. Secara keseluruhan ia memiliki dimensi 157,9 x 75 x 7,9 mm atau 1 mm lebih lebar dan lebih panjang dari Oppo F9. Tetapi bobotnya 13 gram lebih ringan dari rekan senegaranya itu.

Tetapi yang paling unggul dari Vivo V11 Pro tentu saja fitur pemindai sidik jari yang disematkan di layar. Dengannya, seluruh bagian depan gawai benar-benar digunakan sebagai layar - tanpa ada satu pun tombol fisik -, demikian juga bodi bagian belakang.

Meski demikian, perlu dicatat bahwa pemindai sidik jari pada layar Vivo V11 Pro rupanya menguras baterai lebih cepat.

PERFORMA LAYAR & BATERAI

Performa Layar

Oppo F9 menggunakan layar IPS LCD dengan kerapatan piksel 409ppi, dengan rasio bodi ke layar 19,5 : 9 - termasuk yang paling luas di kelasnya.

Dalam uji kecerahan, layar Oppo F9 dinilai cukup mumpuni dengan tingkat kecerahan maksimal 520 nits dan paling rendah 3,4 nits. Ini artinya, layar gawai ini masih nyaman saat digunakan dalam kondisi gelap total.

Vivo V11 Pro, dengan layar super AMOLED berukuran 6,41, memiliki kerapatan piksel 402ppi. Rasio bodi ke layarnya sama dengan Oppo F9, 19,5 : 9.

Meski memiliki layar AMOLED, kecerahan layar Vivo V11 Pro dinilai tak terlalu menonjol. Tingkat kecerahannya cuma 418 nits.

Baterai
Oppo F9 ditenagai baterai 3.500 mAh, yang sudah dibantu oleh VOOC Flash Charging yang membutuhkan charger 20W dan kabel khusus. Dengan fitur ini, baterai Oppo F9 bisa diisi dari posisi kosong hingga 57 persen hanya dalam 30 menit.

Dalam pengujian, baterai Oppo F9 cukup mengesankan. Ia bisa digunakan untuk menelepon selama 27 jam 23 menit; berselancar di internet selama 13 jam 37 menit; dan memutar video selama 10 jam 45 menit.

Vivo V11 Pro memiliki baterai 3.400 mAh dan ditopang oleh fitur Dual-Engine Fast Charging, yang tak lain adalah 18W QuickCharge 3.0. Dengannya, baterai gawai itu bisa diisi dari kondisi nol ke 45 persen hanya dalam 30 menit.

Saat digunakan untuk menelepon, baterai Vivo V11 Pro baru habis setelah 23 jam 25 menit; butuh 13 jam 29 menit untuk menguras baterainya saat berselancar di dunia maya; dan bisa memutar video selama 13 jam 55 menit.

Vivo V11 Pro akan diluncurkan di Indonesia pada Rabu (12/9). [Vivo Indonesia]
Vivo V11 Pro akan diluncurkan di Indonesia pada Rabu (12/9). [Vivo Indonesia]

Meski demikian, jika pengguna mengaktifkan fitur pemindai sidik jari di layar, baterai Vivo V11 Pro akan terkuras dua kali lebih cepat.

PERFORMA MESIN

Oppo F9 menggunakan prosesor Helio P60 octa-core dengan konfigurasi 4 inti Cortex-A73 @2,0GHz plus 4 inti Cortex-A53 @2,0GHz. Kehadiran inti-inti A73 dinilai sangat membantu kinerja sistem operasi Android.

Pengujian single core menggunakan Geekbench menujukkan Cortex-A73 Oppo F9 bisa melaju di kecepatan 2.0GHz dan hanya kalah dari Cortex A73 yang dimiliki Kirin 970 pada Honor Play dan Kyro 385 pada Pocophone F1 yang menggunakan prosesor Snapdragon 845.

Ketika melewati ujian multi-core, Oppo F9 hanya kalah dari Pocophone F1 dengan Snapdragon 845-nya.

Sementara GPU Oppo F9 yang mengandalkan Mali-G72 berinti tiga bisa dibilang biasa saja, kalah jauh dari Honor Play yang juga menggunakan Mali-G72 tetapi punya 12 inti.

Dengan kinerja mesin seperti ini, Oppo F9 cukup kuat untuk memanikan game-game yang cukup berat, meski masih ada beberapa gangguan kecil di sektor grafis.

Vivo V11 Pro dipacu Snadpragon 660 dilengkapi dengan CPU Kyro 260 octa-core dengan konfigurasi 4 inti berkecepatan 2.0GHX plus 4 inti berkecepatan 1,8GHz. Untuk grafis ada GPU Adreno 512.

Dalam uji single core di platform Geekbench, performa Kyro 260 hanya berada di bawah Cortex A73 2,4GHz di dalam prosesor Kirin 970 milik Honor Play dan Kyro 385 pada Snapdragon 845 yang memacu Pocophone F1. Di uji multi-core, Vivo V11 Pro hanya bisa disaingi oleh Pocophone F1.

Sementara di sektor grafis, kinerja Vivo V11 Pro berada di tengah-tengah di antara Pocophone F1 dengan Snapdragon 845 dan Snapdragon 625 yang bisa ditemukan pada Xiaomi S625.

Dengan performa seperti ini, Vivo V11 Pro bisa diandalkan untuk penggunaan sehari-hari, termasuk untuk browsing dan bermedia sosial, hingga untuk bermain game-game mobile.

KAMERA

Oppo F9 dipersenjatai dua kamera utama. Sensor pertama berkekuatan 16 megapiksel dengan bukaan f/1,8. Yang kedua, lebih sebagai pendukung, berkekuatan 2 megapiksel dan bertugas sebagai depth sensor. Dua kamera ini ditemani oleh sebuah lampu flash.

Dalam kondisi kaya cahaya, Oppo F9 mampu menghasilkan foto yang berkualitas, kaya detail, kontras yang tinggi, dan warna akurat. Memang masih ada beberapa masalah, tetapi dengan fitur Auto HDR bisa mengatasinya.

Kamera utama Oppo F9 memiliki kemampuan zoom 2x, meski tak memiliki lensa tele. Tetapi hasilnya kurang bagus, karena detail gambar buruk.

Di minim cahaya, lensa dengan bukaan f/1.8 Oppo F9 masih bisa diandalkan. Sayang, karena absennya fitur stabilisasi, foto yang dihasilkan cenderung buram.

Kamera selfie, di sisi lain, cukup bagus dengan lensa 25 megapiksel. Fitur 3-HDR juga membuat kualitas foto lebih bagus. Sayang, ia tak memiliki fitur autofocus.

Vivo V11 Pro memiliki kamera utama ganda, dengan konfigurasi 12 megapiksel berbukaan f/1.8 dan depth sensor 5 megapiksel. Sepasang kamera ini dilengkapi dengan lampu flash LED.

Di lingkungan banyak cahaya, Vivo V11 Pro mampu mengahasilkan foto yang kaya detail, dengan warna akurat, kontras yang tinggi, dan noise rendah.

Otak kecerdasan buatan pada kameranya mampu mengenali objek-objek seperti gedung, makanan, binatang peliharaan dan akan menyesuaikan diri agar menghasilkan gambar yang berkualitas.

Sementara dengan fitur Auto HDR, Vivo V11 Pro mampu mendeteksi kapan HDR perlu diaktifkan untuk menghasilkan foto yang lebih bagus.

Tetapi di lingkungan minim penerangan, foto Vivo V11 Pro tak bisa dibilang istimewa karena kurang mampu menangkap detail, kontrasnya rendah, meski warna-warna yang ditangkap cukup bagus.

Kamera selfie berkekuatan 25 megapiksel dengan bukaan f/2.0, tetapi sayang tak dibekali fitur autofocus. Selain itu, kamera depan ini sudah juga diotaki dengan kecerdasan buatan AI Selfie Beauty.

Foto selfie yang dihasilkan cukup bagus. Kontras, detail, dan warnanya bagus, meski agak susah jika fokusnya meleset. Sementara fitur AI memberi pengguna pilihan untuk mengubah bentuk serta ukuran mata, hidung, mulut, bibir, dagu, dan telinga.

KESIMPULAN

Baik Oppo F9 maupun Vivo V11 Pro merupakan dua pemain unggulan di pasar smartphone kelas menengah. Desainnya cantik, kamera cukup bagus, dan punya mesin yang mumpuni, meski di segmen ini masih ada beberapa model yang memiliki performa lebih ganas seperti Pocophone F1.

Oppo F9

  • Kelebihan
    Layar dilindungi Gorilla Glass 6
    Layar lapang dengan poni cantik
    Baterai yang tahan lama dan VOOC
    Prosesor Helio P60 yang bisa diandalkan
  • Kelemahan
    Bodi plastik

Vivo V11 Pro

  • Kelebihan
    Layar Super AMOLED dengan poni cantik
    Prosesor Snapdragon 660 yang efisien tetapi powerful
    Baterai tahan lama dengan fitur fast charging
    Sensor sidik jari di layar
  • Kelemahan
    Bingkai plastik dan permukaan yang licin
    Sensor sidik jari memang canggih, tetapi boros listrik.
    [Sumber: GSM Arena]

REKOMENDASI

TERKINI