Ramai di Twitter, Grup Chatting ART untuk Pamer Barang Curian

Agung Pratnyawan Suara.Com
Selasa, 18 September 2018 | 20:00 WIB
Ramai di Twitter, Grup Chatting ART untuk Pamer Barang Curian
Grup Chatting ART. [Twitter/@sofiahill].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah ramai kasus pencurian oleh asisten rumah tangga atau ART, terungkap pula grup chatting mereka. Dalam grup chatting ART menjadi ajang pamer barang curian.

Akun Twitter dengan username @sofiahill pada Minggu (16/09/2018) membuat sebuah thread mengenai pengalamannya dengan asisten rumah tangga atau ART di rumahnya.

Baca Juga : Cuitan Kocak Warganet Pamer Chat Bareng Ayah yang Viral di Twitter

Kedua ART di rumahnya tersebut ketahuan mencuri uang yang ditukarkan untuk membeli dua smartphone bermerek Oppo, sebuah motor, ikut beberapa undian penipuan belanja online dan untuk memesan beberapa makanan.

Pemilik akun dengan nama Sophia ini mengaku bahwa hal tersebut benar adalah kesalahannya karena tidak meletakkan barang-barang berharga tersebut di savety box.

Menurutnya, hal itu karena dirinya merasa rumah sudah aman dengan beberapa orang yang sudah ia kenal termasuk kedua ART tersebut. Saat tertangkap tangan dengan sejumlah uang, keduanya mengaku bahwa total uang tersebut dibagi dua ke masing-masing.

Baca Juga : Masih Alay, Ini Jejak Digital Unggahan Para Atlet di Media Sosial

Si ART perempuan yang berusia 15 tahun lalu memberi tahu posisi uang itu saat diambil, sedangkan ART laki-laki yang berusia 20 tahun tidak menjawab dengan jelas. Sophia berpikir jika si laki-laki hanya ingin membela si perempuan.

Lebih lanjut soal grup chatting ART, simak di HiTekno.com.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI