Suara.com - Aksi bocah yang ketiduran di dalam kelas terekam dalam sebuah video pendek, tengah menjadi viral di media sosial, Facebook.
Video berdurasi sekitar 1,25 detik itu memperlihatkan seorang bocah yang ketahuan tertidur di kelas dan tiba-tiba terbangun, langsung melakuka hal tak terduga.
Baca Juga: Pecah Sejarah, Ini Perolehan Medali Indonesia dari Tahun ke Tahun
Terlalu banyak aktivitas di kelas, kerap menguras tenaga dan pikiran. Tidak heran jika ada siswa yang tertidur di ruang kelas.
Hal ini dialami seorang bocah asal Filipina yang terlihat begitu lelah setelah melakukan banyak kegiatan di sekolahnya. Dalam rekaman CCTV yang viral di Facebook, bocah tersebut terlihat sedang tertidur di kelas dengan kepala menunduk di atas meja.
Di sisi lain, teman-temannya sudah bersiap untuk pulang dan akan meninggalkan kelas. Melihat bocah tersebut sedang pulas, seorang perempuan datang dan membereskan barang-barang bocah itu untuk dimasukkan ke dalam tasnya.
Baca Juga: Ikuti 3 Cara Mudah Ini untuk Cek Baterai iPhone yang Bermasalah
Saat buku pelajaran yang ia jadikan alas tidur diambil, bocah tersebut langsung kaget terbangun.
Belum 100 persen sadar, tidak memakai tas, bocah ini malah menggendong kursi plastik yang ada di sampingnya seperti ia mengenakan tas di punggungnya. Masih juga belum sadar, bocah tersebut melangkah keluar kelas dengan kursi plastik yang ia gendong tadi.
Aksi bocah ngantuk ini membuat seluruh isi kelas, termasuk para guru dan teman-temannya sudah tertawa terbahak-bahak.