Kini Siapapun Bisa Bikin Stiker Custom Instagram Stories

Senin, 03 September 2018 | 13:22 WIB
Kini Siapapun Bisa Bikin Stiker Custom Instagram Stories
Instagram Stories. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Instagram Stories adalah fitur yang memungkinkan penggunanya mengirim foto dan video lalu akan terhapus secara otomatis setelah 24 jam. Sebagaimana yang telah diketahui bahwa terdapat beberapa fitur tambahan yang tersemat di dalam Instagram Stories, yaitu GIF, stiker, penambahan teks, lokasi, hingga tag akun pengguna lain.

Salah satu fitur populer adalah stiker, namun sayangnya tidak semua stiker tersedia sesuai dengan kemauan penggunanya. Kini lewat aplikasi Any Sticker, pengguna dapat membuat stiker khusus yang bisa digunakan di Instagram Stories.

Stiker yang dihasilkan aplikasi ini sangat mirip dengan opsi teks dalam Instagram Stories, dengan sedikit penambahan emoji. Dikembangkan oleh Jonny Burger, pengguna dapat memilih warna dan ikon atau emoji sesuai dengan selera dari koleksi yang pengguna miliki dalam aplikasi tersebut.

Aplikasi Any Sticker. [Google Play Store]
Aplikasi Any Sticker. [Google Play Store]

Setelah stiker dibuat, pengguna dapat mengunggah gambar yang ingin ditambahkan ke dalam aplikasi kemudian dibagikan melalui Instagram. Setelah itu, pengguna dapat memindahkan stiker custom tersebut dan mengubah ukurannya sesuai dengan selera. Aplikasi Any Sticker ini dapat diunduh secara gratis baik di platform Android maupun iOS. [Lifehacker]

Baca Juga: Asyik, Instagram Stories Bisa Diselipkan Lagu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI