Suara.com - Produsen smartphone tahun ini berlomba-lomba merilis beberapa macam jenis smartphone dengan fitur terbaru.
Dalam satu bulan saja, satu produsen smartphone dapat merilis dua jenis smartphone terbarunya.
Hal itu membuat para pemburu smartphone terbaru bingung memilih jenis smartphone mana yang cocok untuk dimiliki.
BACA JUGA: K-Popers Harus Punya, Ini Lho Aplikasi Pengganti Light Stick
Sepanjang bulan Agustus lalu tercatat beberapa smartphone menjadi populer dan terlaris.
Kali ini HiTekno akan merangkum deretan smartphone terlaris diburu selama bulan Agustus, berikut daftarnya.
Vivo Y83
Smartphone Vivo Y83 dengan desain layar full display ini memilikii kapasitas RAM 4 GB dengan harga yang terjangkau.
Smartphone ini dibekali dengan chipset Mediatek MT6765 dan baterai berkapasitas 3260 mAh.
BACA JUGA: Solusi dari Xiaomi untuk Aplikasi Kamera Pocophone F1 Bermasalah